GRESIK, BANGSAONLINE.com - Mantan Sekda Gresik, Husnul Khuluq dikabarkan telah bertemu dengan sejumlah petinggi partai politik (parpol). Hal ini diungkapkan salah satu petinggi parpol di Kabupaten Gresik.
"Ya, kemarin Pak Khuluq bertemu saya. Kami banyak membicarakan soal Pilbup Gresik 2020," ujar salah satu petinggi parpol di Kabupaten Gresik, Kamis (10/10).
Baca Juga: Bupati Gresik Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Ketua PDIP Gresik: DPP Perintahkan Tegak Lurus
Namun, menurut sumber tersebut, belum ada pembicaraan secara spesifik untuk membicarakan duet calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) menghadapi Pilbup Gresik 2020. "Kami belum bicara spesifik soal itu," tegasnya.
Dikonfirmasi terkait hal ini, Husnul Khuluq mengaku dirinya tak akan maju lagi pada Pilbup Gresik 2020. "Saya sudah matur ke para masyayikh. Saya tak maju pada Pilbup Gresik 2020," ujar Khuluq usai rapat terkait aset tanah PCNU yang dikerjasamakan untuk hotel di kantor PCNU Gresik, Selasa (8/10).
Husnul Khuluq yang juga mantan Ketua PCNU Gresik ini mengaku sedang konsen bekerja di Surabaya. "Saya konsen di Surabaya. Saya bekerja di suasana baru," ujar Khuluq tanpa menyebutkan pekerjaan yang tengah dia geluti saat ini.
Baca Juga: Bupati Gresik Ikut Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Anha: Dia Bupati Golkar
Hanya saja ia mengaku, memangku jabatan bupati itu ibarat seperti memimpin Kabupaten Gresik. Sebab, Bupati harus bisa mempresentasikan keinginan masyarakat. "Berat Mas jadi bupati itu," pungkasnya.
Sekadar informasi, Husnul Khuluk pernah maju sebagai Calon Bupati Gresik 2010 dan 2015. Namun ia kalah oleh Bupati Gresik saat ini, Sambari Halim Radianto. (hud/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News