SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Partai Golkar Kabupaten Sidoarjo mulai menjaring sosok yang bakal dijagokan di Pilbup 2020. Partai berlambang pohon beringin ini mulai membuka pendaftaran calon bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup), Sabtu (16/11).
Launching pendaftaran bakal Cabup-Cawabup ini ditandai dengan membuka tabir penutup baliho pengumuman dan pelepasan balon oleh Ketua DPD Partai Golkar Sidoarjo Warih Andono, di kantor DPD Partai Golkar Sidoarjo, Jl Ahmad Yani No 17 Sidoarjo.
Baca Juga: Anggota DPRD Sidoarjo Terima Beragam Keluhan saat Reses di Kebonsari
"Hari ini kami resmi membuka pendaftaran. Kami berharap banyak calon yang mendaftar lewat Golkar sehingga bisa mengubah Kabupaten Sidoarjo agar tidak stagnan dan lebih maju," cetus Warih Andono, Sabtu (16/11) sore.
Kata Warih, untuk mendapatkan rekomendasi Partai Golkar, ada tiga syarat utama yang harus dipenuhi para pelamar, baik bakal Cabup maupun Cawabup.
Pertama, calon harus memiliki visi-misi yang inovatif dan memiliki komitmen untuk membangun Kabupaten Sidoarjo. Yang kedua, tegas Warih, sosok calon tersebut mampu secara ekonomi.
Baca Juga: Pilkada Sidoarajo, BHS Masuk Tim Pemenangan Subandi-Mimik, Adam Rusydi Jadi Ketua Tim
"Mengapa harus mampu ekonomi? Tentunya calon yang mampu secara ekonomi sudah tidak memikirkan keluarganya dan pribadinya. Sehingga tinggal mikir kepentingan masyarakat Sidoarjo," tandasnya.
Dan ketiga, sosok tersebut berkomitmen untuk mengatasi persoalan kemacetan, banjir, dan masalah sampah di Kabupaten Sidoarjo.
"Tiga hal ini, siapa pun calon yang bisa MoU dengan partai Golkar, maka kami rekomendasikan sebagai Cabup maupun Cawabup," terang Ketua Fraksi Golkar DPRD Sidoarjo ini.
Baca Juga: Dialog RPS Jilid V, Tiga Parpol Ungkap Kriteria Calon Pemimpin Sidoarjo 2024
Warih juga menyebut, meski pendaftaran baru dibuka resmi Sabtu (16/11) hari ini, sejumlah sosok telah menyatakan niatnya mendaftar melalui Partai Golkar. "Beberapa sosok itu bahkan dari kalangan milenial. Dan tentu kami sangat terbuka sekali, karena sosok milenial biasanya punya inovasi yang bagus dan cemerlang," bebernya.
Karena Partai Golkar hanya memiliki empat kursi di DPRD Sidoarjo sehingga tidak bisa mengusung sendiri calon, Warih menegaskan pihaknya sudah intens berkomunikasi dengan semua parpol yang memiliki kursi di DPRD Sidoarjo.
"Kami memang akan koalisi dengan parpol lain karena Golkar memang tidak bisa berangkat sendiri," tandas politikus asal Kecamatan Waru ini.
Baca Juga: Wacana Bumbung Kosong di Pilkada Sidoarjo, Pengamat: Potensi Muncul Calon Lain Masih Ada
Ketua Panitia Pendaftaran Cabup-Cawabup Partai Golkar Sidoarjo, Lego Sridaryanto menambahkan, proses penjaringan ini berlangsung mulai 16 November hingga 15 Desember 2019.
Dalam rentang waktu tersebut, ada tahapan pengambilan formulir, pengembalian formulir, penelitian berkas persyaratan, hingga paparan visi-misi calon. "Mulai hari ini kami siap melayani pendaftaran Cabup-Cawabup," tandas Lego, yang juga Wakil Ketua OKK DPD Partai Golkar Sidoarjo. (sta/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News