Tabrakan Bus Vs Truk di Jalan Pantura Probolinggo, Dua Penumpang Tewas

Tabrakan Bus Vs Truk di Jalan Pantura Probolinggo, Dua Penumpang Tewas Kondisi Bus Pahala Kencana usai terlibat kecelakaan dengan truk.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Tabrakan maut terjadi antara bus malam Pahala Kencana vs truk. Peristiwa itu terjadi di jalan pantura Desa Jabung Sisir, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo sekira pukul 00.30 WIB, Senin (23/12).

Akibat peristiwa itu, dua orang penumpang truk tewas. Yakni Ripin (25) dan Moh. Solihin (24). Keduanya merupakan warga Desa Sumber Salam RT 004/RW 001, Kecamatan Tenggarang, Kabupaten Bondowoso.

Baca Juga: Perbaiki Truknya, Seorang Sopir di Kota Probolinggo Ditabrak Bus

Kanit Laka Satlantas Polres Probolinggo Ipda I Nyoman Harayasa saat dikonfirmasi wartawan, membenarkan kejadian tersebut. Sebelum kejadian maut itu terjadi, bus malam Nopol K-1684-AB melaju dari arah Barat.

“Bus itu hendak menyalip kendaraan lainnya,” kata Ipda I Yoman Harayasa.

Namun begitu menyalip, dari arah berlawanan melaju sebuah truk dengan nopol P-8591-UE yang disopiri Imam Mistari. Tabrakan pun tak terhindarkan.

Baca Juga: Plt Bupati Probolinggo Tanggung Biaya Perawatan dan Operasi Korban Kecelakaan Truk di Gading

“Sementara sopir truk mengalami luka parah,” tandasnya.

Ipda I Yoman menjelaskan, untuk kepentingan penyelidikan, kedua kendaraan, bus dan truk kini diamankan petugas. (prb1/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO