Ribuan Peserta CPNS dari Malang dan Pasuruan Ikuti Tes SKD di SMKN 2 Malang

Ribuan Peserta CPNS dari Malang dan Pasuruan Ikuti Tes SKD di SMKN 2 Malang Situasi pelaksanaan tes CPNS di SMKN 2 Malang. Tes ini akan berlangsung selama tujuh hari dengan peserta dari Malang Kota dan Kabupaten, serta Pasuruan Kota dan Kabupaten. foto: ist.

KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 1.100 Peserta tes CPNS, dari Kota dan Kabupaten Malang serta Kota maupun Kabupaten Pasuruan mengikuti tes Seleksi Kompetisi Dasar (SKD) yang berlangsung di SMKN 2 Kota Malang, Senin (27/01). Di hari pertama ini, sesi pertama tes dimulai pukul 10.00 WIB.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kota Malang Dra. Anita Sukmawati menjelaskan, daro Kota Malang total ada 9.189 orang peserta uang mengikuti tes.

Dia menyampaikan, pelaksanaan tes berlangsung selama enam hari, hingga 2 Februari mendatang, yang mana tiap harinya ada empat sesi tes SKD. Masing-masing sesi berlangsung selama 90 menit.

“Berdasarkan Permen PAN-RB nomor 24 Tahun 2019, ada tiga tes yang diujikan dalam pelaksanaan SKD CPNS tahun ini. Yaitu Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan Tes Intelegensia Umum (TIU). Kesemuanya, ada 100 soal, terdiri dari 35 soal TKP, 35 soal TIU, dan 30 soal TWK,” rincinya.

“Untuk menunjang pelaksanaan tes, kami telah siapkan 30 laptop tambahan untuk antisipasi error. Sebab, mekanismenya menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT),” bebernya.

“Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan pihak PLN untuk kelancaran listriknya agar selama pelaksanaan tidak ada kendala,” kata Anita. 

Terpisah, Kasatpol PP Kota Malang Priyadi menyampaikan pihaknya menerjunkan 15 personel dan 5 petugas Damkar untuk membantu pengamanan demi kelancaran pelaksanaan tes. “Pengamanan kami dua shift, pagi dari pukul 06.00 hingga 18.00. Kedua, pukul 19.00 hingga 07.00,” pungkasnya. (iwa/thu/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO