KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Malang Sutiaji meninjau lokasi longsornya rumah warga di Muharto Gang VB, RT 03 RW 09, Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Selasa (25/2).
Longsornya rumah tersebut terjadi pada Senin (24/2) kemarin, akibat plengsengan di bibir sungai Brantas tergerus derasnya aliran air saat hujan deras mengguyur.
Baca Juga: Teridentifikasi 17 Titik Jalan Amblas, Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang Segera Drop Material
Beruntung, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ini.
Menyikapi hal ini, Sutiaji meminta Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang segera melakukan normalisasi.
Baca Juga: Bersama Bupati Malang, Gubernur Khofifah Jenguk Korban Terdampak Longsor di RSUD Kanjuruhan
"Kendati Sungai Brantas bukan otoritas Pemkot Malang, untuk sementara kita lakukan pemasangan dinding bambu dan penambahan terpal mengantisipasi terjangan air," ucap Sutiaji.
"Selain pemasangan dinding bambu, kami juga menata ulang rumah warga yang ada di bibir sungai lewat program Kotaku, dikarenakan usia bangunannya sudah tua," imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Sutiaji juga meminta warga turut peduli terhadap lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. "Kesadaran dan kepedulian sama lingkungan kami lihat sangat rendah sekali. Buanglah sampah atau limbah apapun sesuai tempatnya, jangan sampai membuang sembarangan. Jika pembuangan sembarangan, maka plengsengan bisa tergerus," pungkasnya. (iwa/thu/rev)
Baca Juga: Petanesia Surabaya Salurkan Bansos ke Korban Banjir Bandang dan Longsor di Desa Pujiharjo Malang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News