SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Selepas berbuka puasa, warga Desa Karangbong, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo ribut. Mereka turun ke jalan Surowongso. Di tempat itu, puluhan orang melampiaskan kekesalan. Satu pelaku penipuan dihajar hingga babak belur.
Berulang kali Boby hanya bisa pasrah. Tubuhnya menjadi sasaran amuk massa. Pukulan dan tendangan datang bertubi-tubi. Tanpa bisa ditangkis.
Baca Juga: Sejoli di Wonoayu Sidoarjo Diamankan saat Akan Transaksi Sabu Sistem Ranjau
Warga kesal dengan ulah Boby. Dia diduga berulang kali menjalankan aksi penipuan. Modusnya meminjam motor orang. Setelah digunakan, kendaraan tak kunjung kembali.
Aksi terakhir dilakukan di Mojokerto seminggu lalu. Boby meminjam kendaraan salah satu warga. Yaitu motor Honda CB. Setelah mendapatkan kunci motor, Boby pun amblas. Ambil langkah seribu.
Kabar penipuan itu tersiar di media sosial (medsos). Sejumlah korban menyampaikan keluhan. Mereka ditipu. Wajah Boby pun tersebar.
Baca Juga: Sidoarjo Marak Curanmor! Maling Gasak Nmax Keluaran Baru Milik Pengunjung Tomoro Coffee Sidokare
Nah, Minggu (26/4) kemarin, salah satu warga melihat keberadaan Boby. Dia tengah mengendarai Honda CB di Desa Tebel Barat. Boby diikuti.
Sampai di Desa Karangbong, Boby dicegat puluhan orang. Warga yang geram langsung menghajar Boby. Insiden itu memancing pengendara yang melintas. Mereka ikut menghajar warga Desa Tebel Barat tersebut.
Kapolsek Gedangan Kompol Heri Siswoko mengatakan pelaku sudah diamankan. Polresta mengambil alih kasus tersebut. "Pelaku masih diperiksa," jelasnya.
Baca Juga: Kepergok Pemilik saat Beraksi, Maling Motor di Anggaswangi Sidoarjo Ditangkap Warga, 1 Orang DPO
Dari informasi yang dihimpun, petugas kini mendalami keterangan Boby. Kemungkinan, Pria 40 tahun itu juga beraksi di Sidoarjo. (cat/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News