Baru 171 Desa di Lamongan Cairkan BLT Dana Desa

Baru 171 Desa di Lamongan Cairkan BLT Dana Desa Khusnul Yaqin, M.Si. Kepala DPMD Lamongan.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Bantuan Langsung Tunai Dana Desa () di Kabupaten Lamongan sudah disalurkan. Namun, hingga kini baru terealisasi di 171 desa dari 462. Targetnya, semua desa harus sudah mencairkan sebelum Lebaran.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lamongan Khusnul Yaqin, MSi menyampaikan, pekan ini beberapa desa memang baru mencairkan BLT dari anggaran DD.

Baca Juga: Peringatan HKN ke-60, Pemkab Lamongan Klaim Program Kesehatan Laserku Jangkau 4.187 KK

Hal ini karena desa-desa baru melaksanakan musyawarah desa (musdes). “Yakni terkait penetapan keluarga penerima manfaat (KPM) BLT tersebut,” ujar Khusnul, Rabu (20/5).

Khusnul menegaskan, untuk ini ia telah mengimbau pada seluruh camat untuk segera merealisasikannya dalam waktu dekat. Targetnya sebelum Lebaran semua desa telah melakukan pencairan bantuan sosial ini. "Sebelum lebaran BLT Dana Desa harus sudah dicairkan semua," ujarnya.

Untuk realisasi Mei masing-masing KPM menerima uang tunai sebesar Rp 600 ribu. Akan diberikan selama 3 bulan. Terhitung sejak April hingga Juni 2020.

Baca Juga: Kepala DPMD Lamongan Sebut Keberadaan BUMDes Harus Libatkan Tokoh dan Masyarakat

Menurut Khusnul, tujuan utama ini adalah untuk membantu meringankan kebutuhan pokok warga yang terdampak Covid-19. Terutama bagi mereka yang tidak terjaring atau tidak menerima bantuan sama sekali. “Baik bantuan PKH, BPNT, BST dan bantuan lainnya,” jelasnya.

Selama pandemi Covid-19 ini, ia menyarankan pada warga untuk membeli kebutuhan pokok secukupnya."Harapannya masyarakat bisa meman faatkan bantuan ini untuk keperluan sehari-hari. Karena adanya Covid-19 ini banyak yang berhenti bekerja dan berwirausaha,” jelasnya.

Salah satu penerima bantuan, Sukriyah mengaku bersyukur setelah mendapat tersebut. Ia sangat berterimakasih kepada pemerintah yang telah merealisasikan bantuan. “Alhamduliillah, alkan saya gunakan untuk belanja kebutuhan hidup sehari-hari,” pungkasnya. (qom/dur)

Baca Juga: Pimpin Apel Peringatan HSN 2024, Plh Bupati Lamongan Ajak Santri Warisi Nilai-Nilai Luhur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO