Mahasiswa Unair Bersama FRPB Pamekasan Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Pamaroh

Mahasiswa Unair Bersama FRPB Pamekasan Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Pamaroh Para mahasiswa Unair dan relawan FRPB saat melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Pamaroh, Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Mahasiswa Universitas Airlangga (Unair) Surabaya yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) BBM Reguler Mandiri di Pamekasan melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa titik Desa Pamaroh, Kecamatan Kadur, Jum'at (17/07/20).

Kegiatan ini bekerja sama dengan Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) dan RAPI Pamekasan. Tujuannya, memutus mata rantai Covid-19 di desa yang ditempati para mahasiswa KKN.

Baca Juga: Pertama di Indonesia, Pentas Wayang Perjuangan Hadratussyaikh, Dalang Ki Cahyo Kuntadi Riset Dulu

Sejumlah lokasi yang dilakukan penyemprotan meliputi 8 masjid, 3 Sekolah Dasar, dan 1 Madrasah Ibtidaiyah.

Dalam kegiatan penyemprotan disinfektan itu, mereka juga menyosialisasikan tentang adaptasi kebiasaan baru dalam kehidupan sehari-hari dalam menyambut new normal di Kabupaten Pamekasan.

Baca Juga: Didukung Penyintas Semeru, Rakka dan TPD Lumajang yakin Khofifah-Emil Menang

Kepala Desa Pamaroh H. Asy'ari berterima kasih kepada Mahasiswa KKN Unair serta FRPB dan RAPI Pamekasan atas penyemprotan disinfektan yang dilakukan di wilayahnya.

Terpisah, Koordinator FRPB Pamekasan Budi Cahyono menjelaskan alasan pihaknya melakukan disinfeksi di Desa Pamaroh, lantaran berdasarkan permintaan pemdes setempat.

"Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan sukses, sehingga masyarakat juga nyaman dan tidak khawatir terhadap virus corona walaupun tetap harus disiplin mematuhi prokes covid- 19," tukas Budi Cahyono. (yen/rev)

Baca Juga: Bersama Unair, FH UTM Jalin Kerja Sama dengan Faculty of Law Maastricht University

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO