Kembangkan Kualitas Pembarong, Yayasan Reyog Ponorogo Gelar Pendidikan dan Pelatihan

Kembangkan Kualitas Pembarong, Yayasan Reyog Ponorogo Gelar Pendidikan dan Pelatihan Sidiq, selaku panitia dan pelatih saat memberikan arahan kepada pembarong yang mengikuti diklat. (foto: ist).

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Guna mengembangkan kualitas dan melestarikan budaya kesenian Ponorogo, khususnya bagi pelaku seni singo barong atau pembarong, Yayasan Ponorogo menggelar pendidikan dan pelatihan pembarong selama 2 hari, yakni dari 27-28 Agustus 2020 di Gedung Padepokan Jalan Pramuka 19A Ponorogo.

Budi Warsito, Ketua Yayasan Ponorogo menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 119 pembarong. Rinciannya, dari pihak kecamatan se-Kabupaten Ponorogo sebanyak 21 orang, dan sisanya 98 orang secara mandiri dengan usia 15 sampai 35 tahun.

Diakuinya, kegiatan ini dilaksanakan baru pertama kali. Ia menjelaskan bahwa dalam meningkatkan kualitas seni reyog, ada 3 unsur di dalamnya, yakni wirogo, wiromo, wiroso. Kalau semuanya itu bisa menyatu, akan lebih menghayati dan mengekspresikan gerak tari dan perannya.

"Sehingga tupoksi dari Yayasan Ponorogo ini adalah melestarikan dan mengembangkan, dengan kebijakan pengurus di tahun ini adalah diklat pembarong, bukan workshop," ujarnya, Kamis (27/8/2020).

"Dan nanti peserta yang mengikuti diklat memperoleh sertifikat dengan standar yang telah ditentukan, di antaranya ada standar C dasar, standar B madya, dan standar A terampil," sambungnya.

"Sehingga di era sertifikasi yang harus ditempuh secara teori dan praktik, dengan mentransfer ilmu ini selain mengandalkan otot juga gerak tari ukel yang merupakan pakem dari pembarong. Dan semoga dapat bermanfaat bagi pelaku seni singo barong atau pembarong di Ponorogo," tukasnya. (nov/rd/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO