Inginkan Perubahan, Emak-emak UMKM dan Sopir Dump Truk Patungan Sumbang Uang ke Sugiri-Lisdyarita

Inginkan Perubahan, Emak-emak UMKM dan Sopir Dump Truk Patungan Sumbang Uang ke Sugiri-Lisdyarita Barisan emak-emak UMKM dan sopir dump truk saat memberikan uang sumbangan hasil patungan kepada Paslon Sugiri Sancoko-Lisdyarita.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Sebagai wujud inginkan perubahan Ponorogo lebih baik, barisan emak-emak UMKM dan sopir dump truk di Ponorogo menyerahkan uang koin kepada paslon cabup-cawabup Sugiri Sancoko-Lisdyarita usai pendaftaran di KPU setempat, Jum'at (4/9/2020).

Para emak-emak pedagang UMKM dan para sopir dump truk ini rela patungan menyisihkan hasil jualan dan hasil cari pasir dan batu, demi bisa membantu Sugiri-Lisdyarita memenangkan .

Baca Juga: Pilkada Ponorogo, Survei ARCI: Sugiri Sancoko Unggul Jauh dari Ipong

Salah satu perwakilan emak-emak, Diah Rahmawati membenarkan uang yang diserahkan tersebut merupakan hasil patungan. ”Uang koin ini kami kumpulkan dari teman-teman pedagang UMKM, dan semua hasilnya kami berikan kepada Bunda Lisdyarita untuk sekadar bantuan dari kami, rakyat kecil yang memang ikhlas dengan hati menginginkan perubahan di Ponorogo,” ujarnya.

Senada disampaikan Kusmanto, salah satu perwakilan sopir dump truk. "Kami ada hasil patungan teman-teman sopir dump truk mas. Ini kami donasikan kepada Pak Sugiri karena memang kami sama-sama dari rakyat kecil dan semoga kami selalu diperhatikan juga. Karena selama ini kami bingung mau cari makan di Ponorogo Mas,” ungkapnya.

Sementara itu, Lisdyarita mengaku terharu menerima sumbangan dari emak-emak dan para sopir dump truk. ”Memang kami sama-sama lahir dari rakyat, dan kami akan selalu ingat kepada masyarakat semua. Mari bersama-sama membangun Ponorogo untuk lebih baik dan semua kita setarakan. Kami hanya bisa berdoa dan bersama-sama rakyat ini untuk Ponorogo nantinya,” tukasnya sambil meneteskan air mata. (nov/rev)

Baca Juga: Ketua PKS Jatim Serahkan SK DPP untuk Marhaen Djumadi, Slamet Junaidi, dan Sugiri Sancoko

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO