LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Ketua Pengurus Cabang NU Lamongan, Dr. KH. Supandi Awaludin menegaskan bahwa NU tidak membatasi anggotanya untuk berkontestasi atau mendukung pasangan calon yang diusung oleh parpol manapun dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Lamongan.
“NU itu Rahmatan Lil Alamin, jadi dalam konteks ini untuk semua parpol. Silakan mau mendukung siapa saja bebas, itu pilihan masing-masing pribadi,” ujar Supandi, Minggu (13/9).
Baca Juga: KPU Lamongan Tetapkan Nomor Urut Paslon Pilkada 2024
Menurut dia, secara historis NU merupakan lembaga yang melahirkan PKB. Namun ormas Islam terbesar di Indonesia itu tetap akan menjaga khittahnya sebagai organisasi keagamaan dan kemasyarakatan yang netral dalam percaturan politik praktis, baik di tingkat nasional maupun lokal.
“PC NU Lamongan sebagai lembaga tetap netral dalam urusan Pilkada. Soal orangnya terserah, silakan pilih sendiri-sendiri bebas yang penting tetap menjaga kerukunan,, rukun agawe santoso, crah agawe bubrah” terangnya.
Seperti diketahui, Pilkada Lamongan 2020 ini, akan diikuti tiga pasangan calon Bupati dan Calon wakil Bupati yakni Kartika Hidayati - Saim(PKB dan PDIP) , Yuhronur Efendi - KH Abdul Rouf(Demokrat, PAN, Golkar, Gerindra, PPP, Perindo dan Hanura). Sedangkan Suhandoyo - Suudin (Jalur perseorangan atau independen) .(qom)
Baca Juga: Yuhronur Efendi-Dirham Akbar Aksara Daftar ke KPU Lamongan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News