JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Jombang melakukan pembangunan Jalan Ruas Strategis sepanjang 4.860 meter yang berlokasi di ruas jalan Sidowareg-Kertorejo.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Jombang, Miftahul Ulum mengatakan, di tahun 2020 ini pihaknya mencanangkan Program Pemeliharaan Berkala yang meliputi Penyelenggaraan Jalan dan Jembatan.
Baca Juga: DPUPR Jombang Canangkan 4 Program Unggulan
“Pembangunan ini merupakan salah satu program pemeliharaan secara berkala yang dimiliki Dinas PUPR, yakni guna menjaga kualitas fasilitas umum dan pekerjaan di lingkup kami. Untuk pemeliharaan Berkala Jalan terdapat di Ruas Jalan Sidowareg-Kertorejo,” ucapnya, Sabtu 10/10/20.
Ruas jalan tersebut, lanjut Ulum, merupakan salah satu ruas jalan utama di wilayah Selatan Kabupaten Jombang. Selain itu menjadi ruas jalan strategis sebagai penunjang kawasan makam KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
“Kita sudah melakukan pengaspalan jalan sepanjang 4.860 meter di ruas Jalan Sidowareg-Kertorejo, yang merupakan program pemeliharaan berkala. Jalan yang kita bangun merupakan jalan strategis ke Makam Gus Dur,” terangnya.
Baca Juga: Jalan Penghubung 2 Kecamatan Menyempit, DPUPR Jombang Beri Penjelasan
Selain itu, Dinas PUPR Kabupaten Jombang juga telah melakukan pembangunan tembok penahan jalan pada titik-titik bahu jalan dalam kondisi kritis yang juga berlokasi di sepanjang jalan tersebut (Sidowareg-Kertorejo).
“Kita juga melakukan pembangunan tembok penahan jalan pada titik yang kritis. Mulai dari awal ruas petigaan Gerdu Laut sampai dengan akhir ruas pertigaan Kertorejo,” pungkas Ulum.
Sementara, sumber pendanaan kegiatan tersebut berasal dari APBN Program Dana Alokasi Khusus (DAK) yang diterima Pemerintah Kabupaten Jombang Tahun 2020. (aan/ns)
Baca Juga: Jaring Aspirasi Masyarakat, DPUPR Jombang Gelar Konsultasi Publik di 5 Kecamatan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News