SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Ibadah puasa menginspirasi banyak orang untuk saling berbagi dan tolong-menolong kepada sesama. Semangat itu juga menginspirasi relawan Forum Rembuk Jawa Timur atau For Jatim untuk menggalang Gerakan Berbagi Takjil Seduluran.
Hadi Mulyo Utomo, Ketua Umum For Jatim mengungkapkan, bulan puasa adalah momentum untuk memupuk solidaritas dan saling berbagi kepada sesama. "Sebab, banyak di antara kita yang merasakan haus dan lapar sepanjang tahun, tak sekadar di Bulan Suci Ramadan," ujarnya, Senin (19/4/2021).
Baca Juga: Pererat Silaturrahim dan Kolaborasi, TDA Jatim 1 Gelar Family Fun Camp Bersama Keluarga
"Gerakan berbagi takjil seduluran ini wujud rasa persaudaraan kami kepada sesama warga Jawa Timur. Sebab, banyak warga yang tidak sempat berbuka puasa di rumah karena masih berada di jalan. Karena itu, kami sediakan sekadar takjil untuk berbuka puasa," sambungnya.
Koordinator Tim Hukum Khofifah Indar Parawansa saat Pilgub Jatim 2018 ini mengatakan, pihaknya membagikan takjil di daerah-daerah strategis, seperti depan Royal Plaza, Wonokromo. Sebab, ini adalah salah satu titik mobilitas warga maupun pengendara kendaraan bermotor di Kota Surabaya.
Baca Juga: Polsek Krembung - Orari Sidoarjo Bagikan 600 Takjil untuk Pengendara
Selanjutnya, pihaknya akan melaksanakan kegiatan berbagi takjil di depan Terminal Bus Antarkota Purabaya, di kawasan Bungurasih, Sidoarjo. Ini adalah titik-titik mobilitas warga Surabaya dan Sidoarjo.
"Kami membagikan takjil di pinggir jalan dan saat lampu merah menyala, sehingga tidak menambah kemacetan dan tidak membuat kerumunan. Personel yang diterjunkan pun tak banyak dengan durasi hanya sekitar 10 menit. Protokol kesehatan juga tetap kami jalankan, sebab kami menyadari, bagaimanapun ini masih kondisi pandemi Covid-19," tutur Kader Muda NU tersebut. (mdr/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News