KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Bulan Suci Ramadhan merupakan momentum di mana semua orang berlomba mendapatkan berkah dan pahala. Terlebih dalam masa pandemi Covid-19, banyaknya pihak yang terkena dampak mampu menggerakkan hati siapa saja untuk berbagi rezeki.
Sama halnya yang dilakukan oleh Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Pasuruan yang bersinergi dengan Fatma Foundation menyelenggarakan acara Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan dengan membagikan total 2.000 paket sembako.
Baca Juga: Harapan Plt Wali Kota Pasuruan saat Buka Kongres Asosiasi PSSI
Bertempat di Gedung Kesenian Darmoyudho Kota Pasuruan, paket sembako dibagikan secara langsung oleh Ketua TP PKK Kota Pasuruan sekaligus founder Fatma Foundation, Dra. Hj. Fatma Saifullah Yusuf dengan didampingi Wali Kota Pasuruan, Drs. H. Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Wakil Ketua TP PKK Kota Pasuruan, Kepala Perangkat Daerah terkait, dan anggota Tim Pengurus TP PKK Kota Pasuruan.
Sebanyak 1.744 paket sembako telah dibagikan kepada Tenaga Harian Lepas (THL) dil ingkungan Pemerintah Kota Pasuruan dalam waktu tiga hari yakni sejak hari Rabu tanggal 5 Mei 2021 hingga Jum'at 7 Mei 2021.
Sedangkan sisanya akan dibagikan di lingkungan Kota Surabaya sebagai home based Fatma Foundation. Dalam sambutannya, Hj Fatma menyampaikan, Fatma Foundation merupakan yayasan yang bergerak dalam bidang kesehatan, yaitu penyuluhan dan deteksi dini mengenai kanker serviks dan kanker payudara.
Baca Juga: Upacara Hari Ibu ke-96, Ketua GOW Kota Pasuruan Dukung Perempuan Berdaya untuk Indonesia Emas
"Yayasan yang kami dirikan ini karena kami mencintai kaum perempuan. Inginnya kaum perempuan di Indonesia terutama Jawa Timur, terutama lagi Kota Pasuruan semuanya sehat-sehat saja," ujar Hj. Fatma.
Lebih lanjut dikatakan, Fatma Foundation sudah memberikan pelayanan pemeriksaan papsmear secara gratis di beberapa kabupaten/kota di Jawa Timur menggunakan bus Fatma Foundation.
Baca Juga: Plt Wali Kota Pasuruan Hadiri Peresmian Kampung Bahari Nusantara di Kelurahan Tambaan
Di akhir kegiatan, Hj Fatma mengajak seluruh THL wanita yang sudah menikah atau keluarganya untuk turut serta dalam pemeriksaan deteksi dini kanker bersama Fatma Foundation.
Ia juga berharap paket sembako yang diberikan dapat bermanfaat bagi semua masyarakat Kota Pasuruan khususnya THL beserta keluarganya.
"Harapan kami, sedikit bantuan yang diberikan ini membawa manfaat dan mampu meringankan beban ekonomi warga Kota Pasuruan," tutup Hj. Fatma. (ard/rev)
Baca Juga: Pemkot Pasuruan Optimalkan Elektronifikasi, QRIS Jadi Fokus Pembahasan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News