Lagi, Kiai Asep dan Kiai Kafabih Silaturahim, Kali Ini di Lirboyo

Lagi, Kiai Asep dan Kiai Kafabih Silaturahim, Kali Ini di Lirboyo Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., saat silaturahim ke KH Kafabih Mahrus Ali, di Ndalem Kasepuhan Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, Selasa (25/5/2021). foto: mma/ bangsaonline.com

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dua pengasuh pondok pesantren besar di Jawa Timur, Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., dan KH. Kafabih Mahrus Ali, kembali bersilaturahim.

adalah pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto yang memiliki sekitar 12. 000 santri. Sedang Kiai Kafabih adalah pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo yang memiliki sekitar 25.000 santri.

Dua ulama berpengaruh itu bertemu di Ndalem Kasepuhan Pondok Pesantren Lirboyo Jawa Timur, Selasa (25/5/2021) malam.

Pertemuan itu sejatinya “silaturahim balasan” terhadap Kiai Kafabih yang sebelumnya silaturahim ke Pondok Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto.

Seperti diberitakan BANGSAONLINE.com, pada bulan suci Ramadan, Selasa (4/5/2021), Kiai Kafabih Mahrus Ali silaturahim ke Saifuddin Chalim. Saat itu dua kiai kharismatik itu bertemu di Guest House Institut KH Abdul Chalim Pondok Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto. Guest House adalah tempat menemui tamu-tamu penting, termasuk Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Saat itu, Kiai Kafabih disertai putranya, Gus Ahmad, dan juga Gus Habib dan Gus Zuhri Mojokerto.

menegaskakan bahwa Kiai Kafabih adalah sahabat dekatnya. “Kiai Kafabih itu sahabat saya yang selama ini terus berkomunikasi,” kata kepada BANGSAONLINE.com. memuji akhlak Kiai Kafabih. “Beliau sangat tawaddlu’,” kata . Selain itu, Kiai Kafabih dikenal sangat alim.

Pertemuan di Ndalem Kasepuhan Pesantren Lirboyo itu berlangsung akrab penuh kekeluargaan. Pertemuan dua kiai itu berlangsung sekitar 1,5 jam. Selama sekitar 1,5 jam itu Kiai Kafabih dan secara santai namun serius membicakan masalah-masalah besar dan penting. Mulai dari soal agama, nasib masyarakat, hingga NU dan kepemimpinan nasional.

Pembicaraan sempat terpotong beberapa menit saat Kiai Kafabih mempersilakan makan di ruang tengah Ndalem Kasepuhan. Namun usai makan, Kiai Kafabih dan lalu kembali ke ruang tamu.  . 

Lihat juga video 'Tim BPK Wilayah XI Teliti Tugu Tapal Batas di Kediri, Diduga dari Abad ke-13 ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO