SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Dalam upaya mencegah penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19), Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sumenep terus melakukan Siaran Keliling (Siling) di seputaran area kota/kabupaten setempat.
Kepala Bidang (Kabid) Komunikasi Publik, Akh. Taufik mewakili Kepala Diskominfo Kabupaten Sumenep mengatakan, maksud dan tujuan Siaran Keliling ini salah satunya adalah sosialisasi pencegahan penyebaran COVID-19 kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) sesuai aturan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
Baca Juga: Kembangkan Bakat dan Minat, Pemkab Sumenep Gelar Festival Kreasi Anak Yatim
“Program ini untuk mengimbau masyarakat agar patuh terhadap prokes di masa pandemi ini, serta membentuk kesadaran masyarakat agar benar-benar yakin bahwa COVID-19 itu ada dan merupakan pandemi dunia. Kesadaran masyarakat senjata terbaik untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 ini,” ungkap Taufik, Rabu (09/06/2021) kemarin.
Diharapkan agar masyarakat juga berperan aktif memutus mata rantai penyebaran COVID-19, sehingga dengan sendirinya mereka sadar untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes).
“Untuk itu, masyarakat turut serta berperan mencegah penyebaran COVID-19 dengan melakukan prokes yang ada. Karena tanpa kesadaran dan peran masyarakat, mustahil kita terbebas dari COVID-19, maka kami selaku wakil Pemerintah Daerah akan selalu melakukan siaran keliling untuk mengingatkan masyarakat tentang bahaya dan cara melawan COVID-19," pungkasnya. (aln/ian)
Baca Juga: Dharma Wanita Diskominfo Sumenep dan BNNK Gelar Sosialisasi P4GN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News