GP Ansor Kamal Sosialisasi dan Bagikan 1.500 Masker Gratis

GP Ansor Kamal Sosialisasi dan Bagikan 1.500 Masker Gratis Hotib Marzuki (berdiri sambil merokok) Wakil Ketua DPRD Bangkalan sekaligus Pengurus Ansor Kecamatan Kamal saat sosialisasi prokes sambil bagi-bagi masker gratis.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - PAC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kamal menggelar sosialisasi protokol kesehatan dan bagi-bagi 1.500 masker gratis kepada masyarakat di wilayah Desa Kamal, Sabtu (26/6/2021).

Pemberian masker kepada masyarakat ini dilakukan karena beberapa desa di Kamal tengah melakukan lockdown mandiri.

Baca Juga: Panitia Larang Puluhan Wartawan Masuk ke Acara Pembukaan POPDA dan PAPERDA di Bangkalan

Hotib Marzuki, anggota GP Ansor Kecamatan Kamal menjelaskan, sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang saat ini mengalami peningkatan di wilayah .

"Hari ini kami memberikan imbauan dan pembagian 1.500 masker gratis bagi masyarakat. Karena saat ini di Desa Tellang sedang lockdown lokal, ada beberapa warga terpapar," jelasnya.

Dirinya berharap pembagian masker dan edukasi prokes ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, sehingga mereka tetap waspada dalam beraktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Cawagub Lukman Gelar Sarasehan Bareng Emak-Emak di Bangkalan

"Kami harap, pemberian masker ini bisa memberikan edukasi kepada masyarakat, untuk tetap menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah," ujarnya.

"Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, guna memutus rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya. (ida/uzi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO