MADIUN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun membuat dapur umum di lingkungan rukun tetangga (RT) yang terdapat warga menjalani isolasi mandiri (isoman) Covid-19. Dapur umum diadakan dari warung yang ada di RT tersebut, guna memenuhi kebutuhan warga isoman melalui kampung tangguh yang ada di masing-masing kelurahan.
Guna memastikan kelancaran dapur umum tersebut, Wali Kota Madiun H. Maidi melakukan kunjungan ke salah satu dapur umum yang ada di lingkungan Perumahan Nasional Asabri Kelurahan Kanigoro, Kecamatan Manguharjo, Jumat (23/7/2021).
Baca Juga: Peringati HKN 2024, Pemkot Madiun Gelar Jalan Sehat Bareng Warga
"Dapur isoman kita dahulukan, dan karena kebutuhan untuk ini harus cepat, maka sumber dana kita ambilkan dari beberapa dinas terkait," kata Maidi, Wali Kota Madiun.
Dalam kunjungannya, Wali Kota Maidi melihat kesiapan dapur umum tersebut dan apa saja yang mereka siapkan untuk memenuhi kebutuhan warga RT tersebut yang melakukan isoman.
"Hari ini apa saja yang diberikan kepada isoman, dan jangan lupa susu serta vitaminnya dibawakan sekalian," ujar Wali Kota Maidi saat bertemu dengan pemilik warung.
Baca Juga: Pj Wali Kota Madiun Berharap Peran Aktif Satlinmas dalam Pilkada 2024
Selesai melihat dapur isoman, Wali Kota Maidi ikut langsung mengantarkan paket sembako ke rumah warga yang terpapar Covid-19. Pada saat itu, ia tampak senang karena melihat kepedulian yang ditunjukkan oleh tetangga sekitar.
"Alhamdulillah, tetangga sekitar sangat peduli dengan mereka yang lagi isoman. Semoga dengan kepedulian tetangga, mereka yang isoman segera sembuh," terangnya.
Sementara itu, Bu Sutini, pemilik warung yang ditunjuk sebagai dapur umum di Perumahan Nasional Asabri menjelaskan, bahwa dia menyediakan makanan tiga kali sehari untuk pasien isoman.
Baca Juga: Pj Wali Kota Madiun Resmikan Depo Pomindo Pertama Kali di Jawa Timur
"Tugas kita menyediakan makan sehari tiga kali dan sekalian mengantarkan ke mereka," ujarnya. (hen/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News