Kepala ULP Benarkan DMPD Bangkalan Beli 6 Mobil Pikap di Masa Pandemi

Kepala ULP Benarkan DMPD Bangkalan Beli 6 Mobil Pikap di Masa Pandemi Di LPSE Kabupaten Bangkalan, www.lpse.bangkalan.go.di, DPMD telah mengadakan pembelian mobil roda 4 sebanyak 6 unit.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Di saat pandemi Covid-19, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) melakukan pengadaan kendaraan roda empat, dengan pagu hampir Rp 1 miliar.

Hasil pantauan BANGSAONLINE.com, di Sistem Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kabupaten Bangkalan, .go.di%2C/">www.lpse..go.di, DPMD telah mengadakan pembelian mobil roda 4 dengan pagu Rp 998.883.000, kode tender 6956500 tanggal pembuatan 15 Juli 2021. Anggaran tahun 2021 dengan sistem pengadaan tender cepat.

Tender cepat diikuti oleh 12 pendaftar, sementara yang memasukkan harga penawaran hanya dua perusahaan yaitu PT Sejahtera Buana Trada Jakarta dengan harga penawaran Rp 867.900.000 dan CV Karna Computindo harga penawaran Rp 898.700.000.

Di mana, pemenang tender adalah PT Sejahtera Buana Trada Jakarta, beralamatkan di Danau Sunter Selatan Blok O III Nomor 49-50 RT/RW 009/011 Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara dengan harga Rp 867.900.000.

Ridwan, Kepala Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kabupaten Bangkalan membenarkan DPMD telah melaksanakan lelang pengadaan kendaraan roda 4 dengan menggunakan tender cepat. Total 6 unit terdiri dari 5 unit New Carry FD ACPS dan 1 unit New Carry AWD ACPS. Masing-masing unit ditambah terpal untuk bak.

Saat ditanya pemenang tendernya, Ridwan menjelaskan bahwa hal tersebut sudah sesuai dengan apa yang ada di sistem LPSE.

"Sudah Pak, pake tender cepat itu. Jadi, sistem yang memilih penyedianya sesuai dengan kualifikasinya. Sesuai yang terbaca di sistem LPSE tersebut," jelasnya.

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO