Survei Kinerja Menteri: Prabowo dan Sandi Teratas, Disusul Risma

Survei Kinerja Menteri: Prabowo dan Sandi Teratas, Disusul Risma Menhan Prabowo Subianto dan Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno. foto: ist.

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Kinerja Ketua Umum DPP Partai Gerindra sebagai Menteri Pertahanan RI di Kabinet Presiden Joko Widodo diapresiasi positif oleh masyarakat. Begitu juga Sandiaga Salahuddin Uno yang merupakan politikus Gerindra. Kinerja keduanya mendapatkan apresiasi besar dari masyarakat dan menempati posisi teratas.

Hal tersebut terungkap dalam hasil survei Indikator Politik Indonesia periode bulan Juli-Agustus 2021 sebagaimana rilis yang diterima BANGSAONLINE.com, Rabu (25/8/2021).

Dalam catatan Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi, yang puas dengan kinerja Prabowo mencapai angka 70%. Selanjutnya, Sandiaga Salahuddin Uno 69%. Disusul Mensos 63%, Menkeu Sri Mulyani Indarwati 62% dan Menteri BUMN Erick Thohir 56%.

"Kebetulan dua nama teratas dari Partai Gerinda. Memang ada efek popularitas karena kedua nama sudah dikenal masyarakat. Namun apapun, ini menunjukkan bahwa masyarakat tidak mempersoalkan apakah Pak Prabowo dan Pak Sandi yang kebetulan menjadi penantang Pak Jokowi di 2019 sekarang sudah bergabung di pemerintahan. Jadi tidak ada isu,” ungkapnya.

Dijelaskan, kepuasan publik terhadap kinerja Prabowo juga berbanding dengan elektabilitasnya pada Pilpres 2024. Menurut Burhanuddin, Prabowo mampu mendapatkan buah elektabilitas dari turunnya kepuasan publik terhadap kinerja pemerintah dalam penanganan pandemi.

Burhanuddin lebih jauh mengungkapkan, ada 3 nama tokoh teratas dari 15 tokoh yang akan dipilih dalam pilpres 2024, yakni 26,6 persen. Disusul Ganjar Pranowo 20,6 persen serta Anies Baswedan 15.5 persen.

"Meskipun elektabilitas Pak Prabowo tertinggi tetapi elektabilitasnya belum cukup karena 26 persen ini belum cukup aman, karena ada 2 nama lain Ganjar dan Anies yang menyusul di bawahnya," pungkasnya. (hud/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Marah Lagi! Mensos Risma Bentak-Bentak Pendamping PKH, ini Tanggapan Gubernur Gorontalo':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO