Kapolri Tinjau Pos Pelayanan Terpadu Mudik Lebaran di Terminal Bungurasih

Kapolri Tinjau Pos Pelayanan Terpadu Mudik Lebaran di Terminal Bungurasih Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo, saat meninjau Pos Pelayanan Terpadu di Terminal Bungurasih.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com , Jenderal Listyo Sigit Prabowo, mengecek Pos Pelayanan Terpadu sekaligus memantau situasi mudik lima hari menjelang Lebaran Idulfitri 2022 di Terminal Bus Purabaya (Bungurasih), Waru, Sidoarjo, Rabu (27/4/2022).

Setelah melihat langsung dan mendengarkan paparan dari Kapolda Jawa Timur (Jatim), Irjen Pol Nico Afinta, terkait kesiapan layanan mudik di Pos Pelayanan Terpadu, meninjau gerai vaksinasi Covid-19 dari yang ada di samping Pos Pelayanan Terpadu. Kemudian meninjau uji emisi bus di Terminal Bungurasih.

Baca Juga: Polisi Sidoarjo Berbelasungkawa Atas Tewasnya Siswa yang Tenggelam di Pantai Drini Gunung Kidul

Kemudian, mengecek tes urine sopir dan kondektur bus yang dilakukan Satresnarkoba bersama pihak pengelola Terminal Bungurasih.

“Adanya uji emisi bus dan tes urine sopir dan kondektur bus, adalah langkah bagus guna memberikan rasa aman dan nyaman perjalanan mudik masyarakat,” ujarnya.

Berdasarkan pengecekan yang dilakukan, menyampaikan jika seluruh kesiapan maupun pelayanan terkait arus mudik di Terminal Bungurasih sudah baik. Ia berharap, agar pelayanan bisa terus berlangsung, baik mulai dari tes urine hingga vaksinasi.

Baca Juga: 12 Anggota Gangster Bersajam yang Kerap Konvoi Diamankan Polresta Sidoarjo

“Untuk peningkatan pemudik di sejumlah titik termasuk di Terminal Purabaya ini mulai tampak meningkat hingga H-5 lebaran,” tuturnya.

Masyarakat diminta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan pada momen mudik Lebaran Idulfitri 2022, sehingga penyebaran Covid-19 pasca Idulfitri dapat terkendali. 

“Laju penyebaran Covid-19 terus menurun, inilah yang kita pertahankan. Patuhi protokol kesehatan dan tingkatkan imunitas kita melalui vaksinasi,” kata Sigit.

Baca Juga: Penumpang Motor Tewas Usai Terlindas Truk yang Akan Menyalip di Simpang Lima Krian

Setelah dua tahun masyarakat tidak pulang kampung, pemerintah tahun ini memperbolehkan mudik. Diharapkan mudik aman dan nyaman dapat terwujud, termasuk penerapan ditentukannya syarat sudah vaksin dosis ketiga (booster) sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 saat mudik Lebaran 2022.

Giat itu juga dihadiri Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa; Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Nurchahyanto; Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, dan sejumlah pejabat terkait lainnya. (cat/mar)

Baca Juga: Sertijab Polresta Sidoarjo, 5 Kapolsek Dirotasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Nekat Mudik Ke Madiun, Siap-Siap Diisolasi Di Bekas Penjara Belanda Yang Angker':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO