Lewat Aplikasi Jogo Malang Presisi, Polisi Datang Sekejap Beri Pertolongan

Lewat Aplikasi Jogo Malang Presisi, Polisi Datang Sekejap Beri Pertolongan Petugas saat mendatangi masyarakat yang menggunakan aplikasi Jogo Malang Presisi.

KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Aplikasi besutan Polresta Kota, Jogo Presisi, betul-betul dirasakan manfaatnya. Dalam waktu 5 menit, petugas langsung menuju TKP untuk melakukan penanganan dan penyelidikan, serta membantu korban tindak pidana.

Seperti yang dialami seorang warga Wagir, Kabupaten , Fajar Ramadhan (23), yang menjadi korban tindak pidana pencurian dengan kekerasan pada Sabtu (6/8/2022) sekira pukul 02.00 WIB. Saat melewati sekitar Jalan Veteran, Sumber Sari, Lowokwaru, kendaraan korban diambil paksa oleh beberapa orang tidak dikenal, sehingga korban menderita beberapa luka di bagian tubuhnya.

Baca Juga: Polri Uji Coba Syarat Kepesertaan Aktif JKN bagi Pemohon SIM di Malang Raya

Korban yang tampak kaget mendapat perhatian pengendara kendaraan lain yang sesaat kejadian melintas di sekitar lokasi, dan berinisiatif meminta bantuan kepolisian melalui Jogo Presisi, dan benar saja ternyata dalam waktu hanya 5 menit petugas sudah datang di TKP.

Kapolresta Kota, Kombes Pol Budi Hermanto, memberi tanggapan dalam kejadian ini. Ia menuturkan, petugas langsung bergerak dan melakukan penanganan begitu laporan masuk melalui aplikasi Jogo Presisi.

“Betul, ada pencurian dengan kekerasan. Dilaporkan melalui Aplikasi Jogo Presisi. Anggota melalui peta yang terhubung dengan GPS langsung datang ke TKP dengan cepat. Hanya lima menit, selanjutnya melakukan penanganan,” ujarnya.

Baca Juga: Sinergi BPJS Kesehatan dan Poltekkes Malang Sukseskan Program JKN

Korban yang terluka langsung dibawa ke RSSA untuk mendapatkan perawatan. Menurut dia, kecepatan petugas datang ke lokasi diharapkan mampu mengungkap kasus ini.

“Saat ini anggota sedang melakukan penyelidikan,” tuturnya.

Hal senada juga Kasatreskrim Polresta Kota, AKP Bayu Febrianto Prayoga. Ia mengatakan bahwa petugas kini sudah menerima laporan dari pihak korban melalui Aplikasi Jogo Presisi

Baca Juga: Rasakan Manfaat JKN Usai Kecelakaan, Peserta Asal Malang ini Ajak Terapkan Pola Hidup Sehat

“Memang benar kejadian tersebut, saat ini kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut,” kata Bayu.

Disinggung dengan kronologis kejadian dan motif pelaku, ia menyebut pihaknya kini masih melakukan penyelidikan.

“Korban, saat ini sudah keluar di RSSA . Saat ini kami masih melakukan penyelidikan,” pungkasnya. (dad/mar) 

Baca Juga: Peserta JKN di Malang Rasakan Manfaat Nyata Layanan PANDAWA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warung Bebek Goreng H. Slamet di Kota Malang Terbakar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO