Jalin Silaturahim, Kajati Jatim Kunjungi Ponpes Lirboyo Kediri

Jalin Silaturahim, Kajati Jatim Kunjungi Ponpes Lirboyo Kediri Kajati Jatim Mia Amiati saat menyerahkan cenderamata kepada Pengasuh Ponpes Lirboyo KH. Muhammad Anwar Mansur didampingi KH. An’im Falahudin Mahrus. Foto: Ist.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Timur Mia Amiati melaksanakan silaturahim ke Pondok Kota Kediri, Selasa (30/8/2022).

Didampingi para Asisten dan Kabag TU , Mia diterima langsung oleh Pengasuh Pondok , KH. Muhammad Anwar Mansur, KH. An’im Falahudin Mahrus, dan pengasuh lainnya.

Mia mengatakan silaturahim ini merupakan rangkaian kunjungan kerjanya di Kejaksaan Negeri Kota Kediri dan Kabupaten Kediri.

"Silahturahmi ini salah satu tujuannya adalah agar kejaksaan dapat bersinergi dengan pondok pesantren, khususnya dalam pengenalan terhadap hukum, melalui program penyuluhan dan penerangan hukum dan jaksa masuk pesantren," katanya, usai bertemu Pengasuh Ponpes Lirboyo, Selasa (30/8/2022). (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO