SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Anggota Komisi XI DPR RI Indah Kurnia, bersama Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) membagikan paket sembako bagi warga yang terdampak pandemi Covid-19 di kawasan RW II Kelurahan Gebangputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya, Sabtu (10/9/2022).
Menurut Indah Kurnia, selama ini pihaknya secara rutin dan konsisten memberikan bantuan kepada masyarakat. Kali ini ia menggandeng LPS untuk berbagi kepada Masyarakat di wilayah Surabaya.
Baca Juga: Dampingi Kapolri dan Panglima TNI, Pj Adhy Tinjau Persiapan Natal 2024 di Gereja Bethany Surabaya
"Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya melalui keterangan tertulis yang diterima BANGSAONLINE.com.
Pada kesempatan ini, pihak LPS yang diwakili Vina dari hubungan kelembagaan bergabung secara virtual untuk menyaksikan secara langsung simbolis penyerahan sembako. Selain dibagikan secara bersamaan di satu titik lokasi, sembako juga dibagikan secara langunsg ke masyarakat.
Ketua RW II Kelurahan Gebangputih, Yono, mewakili warga menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan LPS atas aspirasi dari Indah Kurnia. Sebab banyak warganya yang memang kurang mampu. Sehingga adanya bantuan tersebut benar-benar bermanfaat bagi warga RW II Kelurahan Gebangputih. (sta/mar)
Baca Juga: Pengamanan Nataru, Polda Jatim Kerahkan Ribuan Personel di Operasi Lilin Semeru 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News