NGAWI, BANGSAONLINE.com - Seluruh petugas Babinsa Koramil Mantingan dan Bhabinkamtibmas Polsek Mantingan, ikuti Apel Bersama Kesiapsiagaan Bencana, yang dipimpin oleh Camat Mantingan, Muhammad Davit Mukti Aji, di Halaman Kantor Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi, Selasa (25/10/2022).
Kegiatan tersebut, diikuti sekitar 150 peserta itu, untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam di wilayah Mantingan.
Baca Juga: Masuk Musim Hujan, BPBD Ngawi Bersama Forkopimda Gelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana
Dalam sambutannya, Davit mengingatkan pada jajarannya untuk selalu waspada dengan adanya bencana, mengingat wilayah itu, dilintasi Sungai besar yaitu Bengawan Solo.
"Saat ini adalah masa pergantian musim dari kemarau ke penghujan yang disertai angin kencang maka sudah barang tentu intensitas kerawanan akan terjadinya bencana alam seperti hujan deras disertai angin puting beliung/angin kencang yang dapat mengakibatkan terjadinya pohon tumbang, oleh karena itu marilah kita bekerja sama, bersinergi mencegah terjadinya bencana khususnya di wilayah Kec.Mantingan," katanya.
Selain menyampaikan himbauan, camat Mantingan juga memberikan apresiasi dan semangat bagi petugas yang berada di wilayah yang dipimpinnya tersebut.
Baca Juga: Polres Ngawi Ringkus 2 Pengguna Sabu
"Saya ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada semua pihak yang ikut apel kesiapsiagaan ini dan marilah kita senantiasa menjaga sinergitas dan kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan sangat baik, dalam kegiatan yang baik ini kita sepakat dan selalu bersama sama dalam menjaga di wilayah guna mengantisipasi terjadinya hal hal yang tidak diinginkan salah satunya antisipasi terhadap bencana," tegasnya.
Sementara itu, Anggota Koramil Mantingan, Serka Siswanto mengatakan, kegiatan itu merupakan agenda kesiapsiagaan bencana di Wilayah Mantingan.
"Kegiatan Apel Bersama Kesiapsiagaan Bencana ini dilaksanakan guna mengantisipasi terjadinya bencana alam khususnya di wilayah Kecamatan Mantingan. Mengingat saat ini, cuaca ekstrim tidak menentu sehingga rawan terjadi bencana angin kencang dan pohon tumbang" jelasnya. (nal/sis)
Baca Juga: Alami Kekeringan, Dandim Ngawi bersama Stakeholder Lakukan Pengecekan Sumber Air
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News