MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra atau yang akrab disapa Gus Barra, memberi bantuan pribadi untuk Kamun, anggota Banser yang tinggal di Dusun Pasinan Dadap, Desa Sekargadung, Kecamatan Pungging, Minggu (30/10/2022).
Derma yang diberikan berupa uang untuk renovasi rumahnya yang dianggap sudah tidak layak huni dan juga sembako. Gus Barra melakukan hal tersebut setelah menerima informasi dari masyarakat yang mengabarkan ada kegiatan pembangunan untuk kediaman Kamun.
Baca Juga: Mubarok Bersholawat Dihadiri Ribuan Warga, Gus Barra Targetkan Menang Mutlak
“Semoga, apa yang kami berikan kepada Bapak Kamun anggota Banser Pungging dapat meringankan bebannya. Saya berharap, Bapak Kamun beserta keluarga dapat bersabar dalam menghadapi ujian ini dan tetap semangat beraktivitas dalam melanjutkan hidup ini,” ujarnya.
Gus Barra turut menyampaikan, "Kita semua hamba Allah Swt, sudah seharusnya kita membantu sesama. Kita harus lebih peduli dengan nasib maupun kondisi masyarakat yang membutuhkan uluran tangan," tuturnya.
"Atas nama pribadi, saya menyampaikan turut prihatin pada cobaan ekonomi yang menimpa Bapak Kamun. Jadi, apa yang sudah dialami oleh Bapak Kamun dan yang perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak. Mudah-mudahan, bantuan pribadi saya, dapat mengurangi beban," paparnya menambahkan.
Baca Juga: Pasangan Mubarok Dinilai Tampil Gemilang di Debat Pamungkas Pilbup Mojokerto 2024
“Saya sekeluarga tidak bisa berkata apa apa, hanya rasa syukur kepada Allah Swt dan terima kasih banyak atas bantuan pribadi dari Gus Barra,” timpal Kamun menanggapi bantuan yang diberikan Gus Barra.
"Terima kasih Gus Barra mau datang di gubuk reyot saya, itu menunjukkan sebagai pemimpin yang rendah hati, penyayang, dan dermawan. Saya sangat bersyukur dan mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan ini, semoga menjadi berkah dan semoga Gus Barra senantiasa dalam keadaan sehat, sukses terus dan selalu dalam lindungan Allah SWT," imbuhnya.
Sementara itu, Ketua MWCNU Pungging, Affan Faizin, mengaku bangga memiliki Wakil Bupati Mojokerto seperti Gus Barra yang sangat memperhatikan dan peduli akan nasib warga tidak mampu.
Baca Juga: Polres Mojokerto Kota Bongkar TPPU Narkoba Miliaran Rupiah
"Atas kepeduliannya terhadap nasib Kamun yang menempati rumah tidak layak huni. Kami semua ikut berterima kasih kepada Wabup Gus Barra sudah ikut berpartisipasi membantu Giat Bedah rumah," ucap Affan. (ris/sis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News