Viral! Seorang Pelajar di Sidoarjo Ngamuk, Tak Terima Ditegur Polisi Karena Langgar Lalin

Viral! Seorang Pelajar di Sidoarjo Ngamuk, Tak Terima Ditegur Polisi Karena Langgar Lalin Tangkapan layar seorang pelajar di Sidoarjo yang mengamuk karena ditilang dan direkam.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Seorang pelajar di terekam kamera video sedang mengamuk dan mengumpat lantaran tak terima ditegur polisi karena melanggar lalu lintas.

Berdasar informasi yang dihimpun, pelajar tersebut berinisial AA (12), siswa kelas VIII sebuah SMP Negeri di .

Baca Juga: Sejoli di Wonoayu Sidoarjo Diamankan saat Akan Transaksi Sabu Sistem Ranjau

Dalam video yang kini beredar di media sosial, AA yang berdomisil di Jl Perumtas 3 Kecamatan Wonoayu itu terlihat mengumpat dan mengamuk. 

Umpatan yang dilakukan oleh AA tersebut didasari atas ketidaknyamanannya saat direkam karena kedapatan telah melanggar lalu lintas lantaran tidak menggunakan helm.

Bahkan, dalam rekaman video, terlihat AA juga hendak menyerang polisi yang melakukan perekaman.

Baca Juga: Kasi Humas Polresta Sidoarjo Beri Kuliah Umum Strategi Kehumasan Masa Pilkada 2024

Beruntung, aksinya dapat dihentikan seorang polisi yang dengan sabar terus memberikan pemahaman dan edukasi kepada AA terkait kesalahannya.

Kanit Gakkum Polresta , Iptu Ony Purnomo, saat ditemui di Mapolresta memaparkan insiden yang membuat heboh jagat sosmed tersebut terjadi di Jalan Raya Jati Kecamatan Kota , tepatnya di dekat Exit Tol .

"Saat ini, untuk yang bersangkutan sudah kami beri edukasi. Selain itu, ini tadi pihak sekolah dan orang tua juga sudah datang ke mapolresta," terang Ony, Senin (21/11/2022).

Baca Juga: Direksi dan Karyawan Sekar Laut Sidoarjo Kompak Dukung Khofifah, Disebut Cagub Paling Ngayomi

(Salah satu perwakilan pihak sekolah yang datang ke Mapolresta sedang memberikan edukasi kepada AA)

Menurut Ony, pihaknya bersama dengan sekolah dan orang tua sama-sama berkomitmen untuk tetap membina pelajar tersebut menjadi lebih baik lagi.

Baca Juga: Satlantas Polresta Sidoarjo Tanamkan Budaya Tertib Lalu Lintas Sejak Dini

"Untuk penanganan, kami juga berkoordinasi dengan unit PPA karena masih di bawah umur juga," pungkasnya. (cat/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Tak Terima Motor Anaknya Ditilang, Pria ini Mengejar Polantas dengan Membawa Celurit dan Parang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO