MALANG, BANGSAONLINE.com - Peringatan hari lahir Ansor ke-81 yang dilakukan di Malang kemarin (19/5) berlangsung meriah. Pejabat dari pusat maupun dari daerah turut hadir memeriahan acara Harlah Ansor yang berjanji akan tetap mengedepankan sikap toleran pada sesama.
Bupati Malang Rendra Kresna, Ketua PW Ansor Jatim, Rudi Tri Wahid, Dr Umar Usman tampak hadir menjadi tamu kehormatan. Sedangkan Luhut Binsar Panjaitan, Ka Staf Kepresidenan dan Yenni Wahid hanya memberi sambutan dalam forum diskusi ketika launching program kerja Ansor yang berskala Internasional Annual Malang International Peace Conference (AMIPEC) atau konferensi perdamaian internasional bertema Promoting Tolerance Striving for Word Peace (PTSWP) atau toleransi perjuangan dan perdamaian dunia di ruang seminar KH.Moch Said lantai lingkungan Universitas Islam Raden Rahmat (Unira) Kepanjen,.
Baca Juga: Napak Tilas Jejak Santri, Ratusan Banser di Jombang Kirab Merah Putih 300 Meter
Program itu bekerja sama dengan berbagai lembaga salah satunya Wahid of Institute asuhan Yeny Wahid. Yenny Wahid dalam pidato singkatnya mengatakan, Ansor dan Banser merupakan pasukan yang siap membela NKRI dengan harga mati. Ditambahkan, anggota Ansor dan Banser, mesti bangga memiliki panutan (ulama NU) yang sudah berjuang menjaga islam nusantara hingga sekarang ini.
Kepala Staf Kepresidenan RI yakni Jend.Purn Luhut B Panjaitan dalam pidatonya mengenang saat dia menjadi Dubes di Singapura. Dia mendapatkan pesan Gus Dur, jika dia (Gus Dur) akan menjadi presiden RI. Ketika itu Luhut merasa tidak yakin, mengingat kondisi fisik dari Gus Dur kurang meyakinkan. Seiring berjalannya waktu, apa yang dipesankan terbukti, Luhut hanya menarik nafas begitu saja.
Hasan Abadi, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Malang menyampaikan, dengan anggota sebanyak 18 ribu, serta anggota Banser terlatih 9 ribu, dia ingin memberikan percontohan kepada dunia luar. Ansor mengedepankan sekaligus menjaga rasa toleransi antar sesame manusia maupun sesama umat, sehingga perdamaian di dunia betul – betul terjaga dengan baik. (mlg1/thu)
Baca Juga: Gandeng LBH Ansor dan KPAI, Pemkot Mojokerto Gelar Penyuluhan Hukum
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News