BNPB Bantu Rp250 Juta untuk Banjir dan Longsor di Bawean Gresik

BNPB Bantu Rp250 Juta untuk Banjir dan Longsor di Bawean Gresik Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, saat menerima bantuan dari Tenaga Ahli Kepala BNBP Pusat, Brigjen Bambang Eko. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Bupati , Fandi Akhmad Yani, menerima bantuan dana bencana dari BPNB untuk penanganan banjir dan longsor di Pulau , Rabu (16/3/2023). Derma ini diserahkan oleh Tenaga Ahli Kepala BNBP Pusat, Brigjen Bambang Eko.

Ia didampingi Kolonel Agus Marsanto, serta Kasubdit Dukungan Pengerahan SDM Andria Yuve Rizal. Bupati menyebut, bantuan sebesar Rp 250 juta merupakan dukungan operasional dalam penanganan banjir dan tanah longsor yang terjadi di .

Baca Juga: Atasi Banjir di Pulau Bawean, Waka DPRD Gresik Minta Pemkab Buat Kolam Retensi

"Cuaca ekstrem beberapa hari ke belakang benar-benar membawa dampak bagi masyarakat di Kabupaten . Di wilayah Selatan, Kali Lamong meluap dan di Pulau selain banjir juga terjadi tanah longsor. Kami sangat berterima kasih atas dukungan dana yang diberikan ," kata pimpinan daerah yang akrab disapa Gus Yani itu. 

Ia menyampaikan, usaha-usaha yang telah dilakukan oleh Pemkab dalam menanggulangi banjir Kali Lamong. Sejak awal dilantik sebagai bupati, upaya penanganan dilakukan melalui APBD berupa pembebasan lahan di bantaran Kali Lamong.

Langkah lain, kata Gus Yani, dengan menjalin komunikasi dengan perusahaan sekitar, untuk mengucurkan corporate social responsibility (CSR)-nya untuk menormalisasi sungai anak Kali Lamong.

Baca Juga: Tangani Banjir, DCKPKP Gresik Bongkar Saluran Air di Wilayah Giri dan PPS

"Kita tahu bahwa langkah-langkah ini belum cukup untuk menanggulangi banjir. Langkah berikutnya yang akan kita lakukan adalah membangun kolam retensi di titik-titik yang menjadi langganan banjir. Kita juga terbuka kepada semua pihak untuk bersama-sama menuntaskan permasalahan banjir di Kabupaten . Baik itu dari pusat, juga kepada BPBD Jatim dan Pemprov untuk ikut serta membantu kami menanggulangi bencana," paparnya.

"Hal ini mendapat penekanan khusus dari Pemkab lantaran selama ini peran Pemprov Jatim masih dirasa kurang dalam membantu Pemerintah Kabupaten untuk menjinakkan Kali Lamong," imbuhnya.

Hadir juga, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jatim, Gatot Subroto dan Kepala Pelaksana BPBD Darmawan. (hud/mar)

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Telogodendo Gresik Meluap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO