PADANG, BANGSAONLINE.com - Wisatawan dan para perantau yang mengunjungi Sumatera Barat dapat menikmati 9 acara yang digelar menjelang ataupun saat lebaran 2023.
"Para perantau dan wisatawan bisa memilih agenda wisata yang sesuai dengan selera dan sesuai dengan jadwal kedatangan ke Sumbar", ujar Luhur Budianda selaku Kepala Dinas Pariwisata Sumatera Barat pada Jum'at (14/4/2023).
Baca Juga: Apakah Daun Pepaya Baik untuk Kesehatan Kulit? Simak Penjelasannya
Adapun 9 agenda tersebut yaitu:
1. Festival Muaro Padang, 23-27 April 2023
2. Festival Barakik-rakik di Danau Maninjau, 21 April 2023
Baca Juga: Benarkah Ubi Jalar Bagus untuk Gula Darah Tubuh? Ini Penjelasannya
3. Festival Langkisau di Pesisir Selatan, 15-21 April 2023
4. Festival Sumarak Anak Nagari di Kota Solok, 22-23 April 2023
5. Bakajang di Pangkalan Kota Baru, Limapuluh Kota, 23-27 April 2023
Baca Juga: Resep Kue Apem Kelapa Muda Gurih dan Lembut
6. Alek Pacu Jawi di Tanah Datar, 22 April 2023
7. Bukittinggi Photography Competition, 29-30 April 2023
8. Festival Pantai Pariaman, 23 April-6 Mei 2023
Baca Juga: 5 Manfaat Labu Kuning untuk Mengobati Penyakit
9. Pacu Kuda Tanah Datar, 30 April 2023
Luhur menjelaskan bahwa masing-masing acara tersebut mempunyai daya tarik tersendiri. Misalnya, Festival Muaro Padang terdiri dari beragam kegiatan, diantaranya Selaju Sampan, Festival Bakcang dan Lamang Baluo, Padang Fashion Carnaval, dan Festival Jemur Bonsai.
Selain menikmati acara, wisatawan juga dapat berlibur ke sejumlah desa wisata yang kian menjamur di Sumatera Barat.
Baca Juga: Kemenkes RI akan Sediakan Layanan Skrining Kanker Payudara secara Gratis
"Kita punya 327 desa wisata yang bisa menjadi destinasi alternatif bagi perantau dan wisatawan yang ingin mencari suasana berbeda di Sumatera Barat", jelasnya.
(ans)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News