Petugas Amankan Puluhan Motor Berknalpot Brong di Galis Pamekasan

Petugas Amankan Puluhan Motor Berknalpot Brong di Galis Pamekasan Petugas saat mengamankan kendaraan dengan knalpot brong di Desa Pandan, Kecamatan Galis, Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Polisi mengamankan puluhan sepeda motor dengan knalpot brong di Desa Pandan, Kecamatan Galis, Pamekasan. Tindakan itu dilakukan berdasarkan keluhan masyarakat sekitar yang dilaporkan ke Call Center 110 dan WhatsApp Kapolsek Galis, AKP Nining Dyah.

Alhasil, petugas yang dipimpin Kabag Ops , Kompol Bambang Hermanto, didampingi personel dari terjun ke lokasi. Kasi Humas , Iptu Sri Sugiarto, memastikan hal tersebut.

Baca Juga: Polres Pamekasan Bakal Tindak Tegas Aktivitas Galian C Ilegal yang Pakai Alat Berat

"Kami menerima laporan melalui dan WA pribadi Kapolsek, kami respons cepat dengan melakukan Patroli menyusuri ke lokasi yang diduga menjadi tempat nongkrong di Jalan Raya Desa Pandan, Kecamatan Galis, Pamekasan," ujarnya, Senin (5/6/2023)

Ia pun mengatakan bahwa hal ini merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat yang mengeluh sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman. Sri juga mengimbau kepada masyarakat untuk membantu menjaga keamanan dan kondusivitas dengan melaporkan ke Call Center 110 apabila ada yang meresahkan.

"Laporan itu tentunya akan segera ditindaklanjuti sebagai bentuk pelayanan Prima Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Itu juga sebagai bentuk implementasi Tugas Pokok dan Fungsi Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat," tuturnya.

Baca Juga: Kades Somalang Minta Polres Pamekasan Tindak Tegas Pelaku Judi Sabung Ayam di Desanya

"Kami ucapkan terima kasih atas peran serta masyarakat, yang telah memberikan informasi kepada kami terkait banyaknya sepeda motor berknalpot brong yang meresahkan masyarakat,” pungkasnya. (dim/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO