Gus Ipul: Salah Satu Indikator Kota Maju, Adanya Kampus yang Berkualitas

Gus Ipul: Salah Satu Indikator Kota Maju, Adanya Kampus yang Berkualitas Wali Kota Saifullah Yusuf menghadiri Wisuda Sarjana I Universitas Merdeka Kota Pasuruan, Sabtu (23/09/2023).

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Pasuruan bersama Wakil Wali Kota Adi Wibowo menghadiri Wisuda Sarjana I , Sabtu (23/09/2023), di Hotel Ascent.

Dalam kesempatan ini, Gus Ipul -sapaan Wali Kota Pasuruan- menyampaikan bahwa salah satu indikator kota maju ialah adanya kampus yang berkualitas.

"Sebuah kota maju itu ditandai dengan beberapa hal, yang pertama adanya rumah sakit yang bagus, yang kedua adanya kampus-kampus yang berkualitas. Di mana kampus-kampus tersebut memberikan kesempatan kepada anak bangsa untuk meneruskan pendidikannya," ujarnya.

Menurutnya, Kota Pasuruan memiliki dua universitas yang ikut mengambil peran dalam pembangunan Kota Pasuruan, salah satunya Universitas Merdeka.

"Kami merasa terbantu dengan adanya program-program kampus dalam pengabdian. Seperti program di kuliah kerja nyata (KKN). Karena, kami dibantu untuk memperbaiki fasilitas, memberikan bimbingan kepada masyarakat, dan terlibat langsung dengan masyarakat. Sehingga membuat masyarakat termotivasi untuk melakukan sesuatu untuk kebaikan bersama," ungkapnya.

Gus Ipul berharap ke depan kontribusi yang dirasakan pemerintah Kota Pasuruan dari Universitas Merdeka dalam membantu pembangunan di Kota Pasuruan terus dapat dirasakan.

"Saya ucapkan terima kasih Bu Rektor, dan ke depan kami berharap terus bersinergi," katanya.

Gus Ipul juga memberikan gambaran kepada mahasiswa yang diwisuda, bahwa dalam berkuliah tidak hanya mendapatkan pendidikan, pengalaman, namun juga harus dapat membangun relasi.

"Saya ucapkan selamat kepada wisudawan-wisudawati, dan semoga sukses," pungkasnya. (par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Buntut Video Joget Viral di Pasuruan, Oknum Kepala Sekolah Diberi Sanksi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO