SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 3 musim 2023, PS Mojokerto Putra (PSMP) menjalin kerja sama dengan perusahaan apparel lokal AZA Activewear selama 2 musim ke depan.
Penandatanganan kerja sama dilakukan Presiden PSMP, Raja Siahaan, dengan perwakilan AZA Activewear, Rocky Maghbal, di DBL Academy Pakuwon, Surabaya, Jumat (6/10/2023). Menurut Raja, kerja sama ini menjadi kebanggaan bagi PSMP karena AZA Activewear berada di level nasional, dan banyak dipakai anak-anak muda di Indonesia.
Baca Juga: Warga Mulyorejo Digegerkan Janda Bersimbah Darah, Diduga Hendak Bunuh Diri
"Saya ucapkan terima kasih kepada AZA Activewear karena telah diberi kesempatan kerja sama selama dua musim kompetisi. PSMP 'Wayahe bangkit'," ujarnya.
Dia berharap, kerja sama ini bisa meningkatkan prestasi PSMP sehingga bisa menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Mojokerto dan bisa mengikuti kebesaran merek dari AZA Activewear.
"Ya, semoga saja kesuksesan ini bisa berjalan bersama-sama selama dua musim," tuturnya.
Baca Juga: Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya Kembali Digerebek: 23 Pecandu Direhab, 2 Pengedar Ditangkap
Di kompetisi Liga 3 nanti, lanjut Raja, AZA Activewear tidak hanya men-support jersey PSMP saja, tapi seluruh merchandise dan pakaian yang dipakai PSMP.
Perwakilan AZA Activewear, Rocky Maghbal, mengaku bangga AZA Activewear, produk lokal (Indonesia) yang cukup membanggakan, ikut mendukung klub lokal kebanggaan masyarakat Mojokerto.
Dengan adanya kerja sama yang dilakukan selama dua musim kompetisi, lanjut dia, manajemen AZA Activewear akan melakukan berbagai inovasi berkaitan dengan segala hal kebutuhan apparel maupun merchandise tim.
Baca Juga: Polisi Bongkar Motif Janda Dibunuh Kekasih di Surabaya, Dipicu Surat Gadai Emas
"Dalam beberapa hal kami sudah intens berdiskusi banyak hal yang bisa dikembangkan berkaitan dengan kerja sama ini. Lagi-lagi kami mewakili brand AZA Activewear mengucapkan terima kasih atas kepercayaan ini," ungkap mantan jurnalis ini.
Bahkan, lanjut Rocky, AZA Activewear siap dua musim ke depan untuk mendukung apa yang dicita-citakan PSMP dan tentunya Presiden PSMP Raja Siahaan.
Terkait bentuk kerja sama dengan PSMP, Rocky menjelaskan, sejauh ini AZA Activewear sudah mensupport salah satu kontestan Liga I. Kini, secara eksklusif pihaknya akan mensupport PSMP yang akan berlaga di Liga 3.
Baca Juga: PT Umroh Kilat Indonesia, Prioritaskan Beri Edukasi ke Para Jemaah
Tentu banyak hal dari apa yang sudah dilakukan AZA Activewear yang bisa dikembangkan. Dan, justru mungkin ada hal-hal yang akan berbeda nanti dari kerja sama dengan PSMP.
"Yang pasti segala hal kebutuhan tim, tidak melulu jersey. Kita banyak program, baik itu yang berkaitan dengan apparel tim maupun merchandise untuk fans dan sebagainya," pungkasnya. (mar/lan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News