KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - KNPI Kota Madiun bersama seluruh organisasi kepemudaan yang berada di bawah naungannya menggelar sarasehan bertajuk 'Saatnya Yang Muda Berperan' dalam rangka memperingati Sumpah Pemuda yang ke-95, Sabtu (28/10/2023).
Agenda tersebut menghadirkan pemateri dari KPU dan Bawaslu Kota Madiun serta Sekretaris Sapma PP wilayah Jatim. Ketua KNPI Kota Madiun, Inda Raya, menjelaskan lebih rinci tujuan digelarnya kegiatan ini.
Baca Juga: KAI Daop 7 Siapkan 22.716 Tiket KA Menyambut Libur Panjang Akhir Januari 2025
"Hari Sumpah pemuda kali ini, KNPI memaknai dengan bergandengan tangan semua organisasi kepemudaan di bawahnya untuk memformulakan bagaimana para pemuda kali ini bisa masuk dalam lingkaran demokrasi," ucapnya.
"Tahun ini dan tahun depan adalah tahun politik, 51 persen lebih jumlah pemilih di Kota Madiun adalah pemuda. Saya harapkan pemuda bisa ikut ambil serta andil dalam jalannya demokrasi supaya bisa bersih dan jujur," imbuhnya.
Hal itu juga dijelaskan oleh Adam Syarif Thamrin, Sekretaris Sapma PP wilayah Jatim. Ia sangat mengapresiasi adanya kegiatan yang diselenggarakan KNPI Kota Madiun dalam mewadai inspirasi kepemudaan yang ada.
Baca Juga: Polres Madiun Ungkap Kasus Pembuangan Bayi di Sungai
"Saya sangat bangga acara yang diadakan. Ini adalah salah satu langkah kepemudaan yang difasilitasi oleh KNPI yang bisa mendorong temen-temen untuk partisipatif dalam tahun politik," katanya. (dro/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News