JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Penyanyi lagu-lagu pop Mandarin Icha Yang, tengah naik daun. Pujian penggemar Icha ditunjukkan saat dara kelahiran Jember, Jawa Timur, ini tampil selama 1 jam saat soft opening The Club 2 PIK 2, Jakarta, Rabu (13/12/2023) malam.
Icha sukses mencuri perhatian saat membawakan lagu Hai Guo Tian Kong yang sempat dipopulerkan grup band rock asal Hongkong, Beyond. Melihat penggemar puas dengan lagu itu, Icha menampilkan sederet lagu mandarin populer lainnya.
Baca Juga: PIK 2 Dianggap Banyak Mudharat, MUI minta Pemerintah Cabut Status PSN
Dara cantik ini tampil spektakuler dengan membawakan 10 lagu-lagu mandarin yang sempat hits. Di antaranya, Wo shi yi zhi xiao xiao niao, Yin wei ai suo yi ai, Wo de hao xiong di, Guo lu de wan fung, Bi jin shen ai guo, Wo gan tong Tien gan dong di, Wo men bu yi yang, Long zhi hui tau, dan Ke ke tuo hai de mu yang ren.
Icha yang cukup memukau itu, harus membuat pengunjung bergiliran memberikan saweran yang tak henti-henti. Malam itu, pengunjung tempat hiburan yang sedang menjalani soft opening ini merasa dimanjakan oleh penampilan Icha.
Dilahirkan di Jember, perempuan yang memeiliki nama Icha Christy memulai karier musiknya di Jakarta sejak 2021. Sebelumnya, ia sempat merilis beberapa lagu salah satunya Sandaran Jiwa duet bareng Andika Kangen Band.
Baca Juga: Tak Ada Keppres, Prabowo Batal Dilantik di IKN, PKS Minta Jangan Teken Pemindahan ke IKN
Belum lagi saat bulan puasa lalu, ia kembali merilis lagu bertajuk Ngabuburit. Bahkan, belum lama ini Icha kembali merilis lagu bersama pencipta handal, Posan Tobing lewat lagu pop berjudul ‘Ternyata Ku Masih Mencintaimu’.
Popularitas lagu-lagu yang dinyanyikan Icha ini mulai terlihat, ketika ia membawakan lagu Sandaran Jiwa dengan berbagai versi. Salah satunya versi Mandarin. Dari situlah, tawaran Icha lewat lagu-lagu Mandarin mulai berdatangan.
Lagu-lagu yang sempat dinyanyikan Icha, banyak diputar di radio-radio se-Indonesia. Belakangan, lagu-lagu Mandarin yang dinyanyikan Icha juga banyak diputar di kafe-kafe yang banyak dikunjungi penggemar lagu Mandarin.
Baca Juga: Tahanan Kabur dari Polsek Dukuh Pakis Ditangkap di Jakarta
Bahagia Tampil Maksimal
Icha Yang menyampaikan kebahagiannya bisa tampil maksimal di The Club 21 PIK 2, Jakarta. Penyanyi yang lahir pada 1 Februari 2002 ini terharu atas sambutan meriah dari para pengunjung malam itu.
"Malam itu, saya manggung dengan membawakan 10 lagu selama satu jam. Pengunjung sangat antusias, dan saya senang bisa berbagi musik dengan mereka,” ujar Icha Yang senang.
Baca Juga: Pesan Khofifah saat Tutup Pesantren Ramadan Balita Muslimat NU se-Indonesia
Selama satu jam tampil, Icha serasa konser. Sehingga penampilan itu menjadi pengalaman berharaga bagi Icha. Sebab saat tampil malam itu, penampilan Icha sungguh energik dan penuh emosi saat berada di atas panggung. Hal itulah yang lantas membuat penggemarnya terkagum-kagum. (mar/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News