Petugas Gabungan Siap Segel Tempat Hiburan Malam di Surabaya yang Nekat Buka di Malam Natal

Petugas Gabungan Siap Segel Tempat Hiburan Malam di Surabaya yang Nekat Buka di Malam Natal Ilustrasi penyegelan RHU (dok. ist)

SURABAYA,BANGSAONLINE.com - Polrestabes dan melakukan pemantauan tempat Rekreasi Hiburan Umum (RHU) pada malam Natal 24 Desember 2023.

Hal ini dilakukan berdasarkan Surat Edaran (SE) Pemerintah Kota Nomor 000.1.10/29094/436.8.6/2023, tentang toleransi beragama dan menjaga ketertiban dan keamanan selama hari raya 2024.

Baca Juga: Taman Bungkul akan Direvitalisasi, DLH Surabaya: Makam Mbah Bungkul Terhambat Ahli Waris

SE yang berisi tentang kegiatan Oprasional RHU wajib tidak beraktivitas sesuai Point 4 huruf a.

Yang berisi semua kegiatan RHU wajib tidak beroprasional pada Minggu 24 Desember 2023 pukul 18.00 WIB.

Sekiranya 300 personel gabungan akan diturunkan dalam pemantauan berdasarkan SE tersebut.

Baca Juga: Wali Kota Eri Sebut HGB 656 Hektare Bukan di Perairan Surabaya, Walhi Jatim Curiga soal ini

Saat dikonfirmasi, Kasat Intelkam Polrestabes AKBP Edi Hartono, pihaknya akan melakukan back up terhadap Sat Pol PP kota selaku sektor utama sebagai penindak Peraturan Daerah. 

“Kami mendukung peraturan pemerintah dan Tetap lakukan giat preemtif, koord degan sebagai penegak perda apabila ada pelanggaran,” ujarnya, Minggu (24/12/2023).

Senada hal itu, Kasat Sabhara Polrestabes AKBP Teguh Santuso, mengatakan pihaknya akan melakukan penindakan atau kegiatan bila diperlukan untuk diperbantukan oleh .

Baca Juga: 2 Bocah Tewas Tenggelam di Asemrowo Surabaya

“Bila diminta perbantukan oleh dalam tindakan penegasan akan kita laksanakan,” ujarnya, Minggu (24/12/2023).

AKBP Teguh Santuso juga menambahkan bahwa dalam melakukan kegiatan razia ataupun penindakan, pihaknya tidak bergerak sendiri namun secara gabungan.

“Jadi kita melakukan penindakan tidak sendiri, bila ada petugas Sabhara yang melakukan penindakan silahkan laporkan saja, karena saya tidak pernah memerintahkan razia sendiri alias hanya Satsabhara,” tambahnya.

Baca Juga: Bayi Perempuan Dibuang Orang Tuanya di Panjang Jiwo Surabaya, Ada Surat Wasiat

Sedangkan dari Kasat Pol PP Pemerintah kota Muhammad Fikser juga memberikan ketetangan secara detail. 

Tentang persiapan malam Nataru (natal dan tahun baru) 2024, terutama terkait surat edaran Pemerintah , pihaknya sudah mempersiapkan 300 personel yang disebar.

“Jadi setelah apel pasukan kita sebar 300 personil untuk melakukan pemantauan tempat hiburan yang tidak mentaati penutupan Oprasional malam natal. Memang secara total yang kita pantau namun lebih dominan pengawasan terhadap RHU yang kerap melakukan pelangaran. Biasanya yang bandel itu yang belum punya izin atau ditempat yang tidak menonjol,” jelas Muhammad Fikser.

Baca Juga: Mertua Gugat Menantu dan Cucu demi Warisan Hibah

Saat dipertanyakan lebih lanjut Bagaiamana bila ditemukan tempat hiburan RHU yang ternyata melanggar dengan beroprasional lebih dari pukul 18.00 WIB?

“Kita pertegas ini kan peraturan untuk satu malam saja, yang mana bertujuan untuk menghormati agama Nasrani beribadah. Dan bila ada temuan mereka bandel maka akan kita lakukan penyegelan tempat usaha,” tegas Muhammad Fikser. (yan/van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO