GRESIK, BANGSAONLINE.com - Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Fajar Trilaksana (FT) menggelar monitoring evaluasi kinerja (monek) dengan tema 'Menjaga Integritas, Optimal dalam Kualitas, Perkuat dan Perluas Komunitas Demi Eksistensi, dan Survivenya Lembaga'.
Acara yang digelar Jumat-Sabtu (29-30/12/2023) di Pacet, Mojokerto, itu dirangkai dengan launching website YLBH Fajartrilaksana-line.com.
Baca Juga: YLBH FT Beri Penyuluhan Hukum Warga Padeg
Direktur YLBH FT Andi Fajar Yulianto mengatakan monek tersebut untuk mengevaluasi kinerja selama satu tahun serta memantapkan program satu tahun ke depan. Monek diikuti oleh puluhan advokat, paralegal, pembina, serta pengurus.
"Kegiatan ini juga untuk memberikan ruang terbuka kepada pengurus dan advokat untuk memberikan masukan berupa saran dan kritik dengan tujuan untuk lebih memantapkan kinerja serta program tahun depan, sehingga YLBH FT tetap survive dan lebih baik dari tahun sebelumnya," ucap Andi Fajar Yulianto kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (30/12/2023).
Menurutnya, YLBH FT selam ini telah berkontribusi kepada masyarakat dengan memberikan pelayanan hukum secara gratis. Hal ini sesuai dengan tujuan organisasi bantuan hukum yang berdiri sejak tahun 2016 dan telah terakreditasi oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemekumham) pada tahun 2018.
Baca Juga: Mediasi YLBH FT dengan Lurah Gulomantung soal Kepengurusan LPMK Deadlock
"Alhamdulillah rekam jejak YLBH FT di Kabupaten Gresik tidak perlu diragukan sebagai yayasan pelayanan bantuan hukum gratis. Pada tahun 2019, ditunjuk dan diamanati sebagai pengelola pos bantuan hukum (posbakum) di Pengadilan Agama Gresik sampai saat ini," ungkapnya.
Selanjutnya, pada tahun 2020 YLBH FT mendapat amanat baru sebagai pengelola Posbakum Pengadilan Negeri Gresik sampai saat ini. Bahkan dilanjutkan pengelolaan Posbakum PN Gresik untuk tahun 2024 ke depan.
"Kami sangat bersyukur, pada lelang pengelola Posbakum PN Gresik, YLBH FT kembali ditunjuk dan diamanahi untuk mengelola pelayanan Posbakum PN Gresik untuk ke-4 kalinya pada anggaran tahun 2024 berdasarkan nomor: 2176/SEK.W14-U31/PL1.1.5/XII/2023," tuturnya.
Baca Juga: Buntut Berhentikan Pengurus LPMK, Lurah Gulomantung Gresik Bakal Diproses ke PTUN oleh YLBH
Fajar menyampaikan bahwa YLBH FT juga memiliki prestasi yang membanggakan. Pada tahun 2022 bersama Posbakum PN Gresik bisa turut andil meraih Juara I Nasional Posbakum Klasifikasi PN Klas I A se-Indonesia.
Lalu, pada tahun 2023, Posbakum PN Gresik melalui YLBH FT meraih Juara III Nasional Posbakum dalam layanan hukum seluruh Indonesia non-klasifikasi.
"Tantangan berat bagi kami untuk tetap survive tahun depan, mampu berdaya saing yang tinggi, dan punya kemampuan yang kuat dan tangguh dalam menyikapi tuntutan dan dapat berkontribusi dalam upaya membuka lebar-lebar akses keadilan bagi masyarakat miskin, masyarakat termarjinalkan, turut serta agar masyarakat dapat memandang hukum sebagai budaya, sehingga kesadaran hukum akan tinggi," jelasnya.
Baca Juga: PPDB Gresik 2024, Direktur YLBH FT Ingatkan Orang Tua Jangan Sampai Melanggar Hukum
Untuk menjawab tantangan di era teknologi digital, tambah Fajar, YLBH Fajar Trilaksana telah melaunching website dengan alamat www.ylbhfajartrilaksana-line.com.
"Dengan website tersebut harapannya masyarakat akan lebih cepat mengakses bantuan hukum, informasi pembaharuan dan pencerahan hukum. Dalam website ada rubrik kultum, opini, konsultasi hukum, hingga sebagai rujukan mencari beberapa regulasi yang masih update dan berlaku," tutupnya. (hud/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News