KOTA KEDIRI,BANGSAONLINE.com - KPU Kota Kediri mendistribusikan bilik suara dan logistik yang berada di luar kotak suara ke 46 PPS (Panitia Pemungutan Suara) di 46 Kelurahan di Kota Kediri, Selasa (13/2/2024).
Logistik Pemilu tersebut diberangkatkan dari Gudang KPU Kota Kediri di Jalan Teuku Umar No 40.
Baca Juga: Debat Pilbup Blitar Dihentikan, Salah Satu Paslon Diduga Langgar Tata Tertib
Pemberangkatan diresmikan oleh Pj Wali Kota Kediri, Zanariah dan Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi bersama anggota Forkompinda Kota Kediri.
Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi, mengatakan, bahwa rangkaian kegiatan pendistribusian logistik pemilu ke PPS sudah dilaksanakan pada hari Senin (12/2/2024).
Pihak KPU mendistribusikan bilik suara ke PPS sejumlah 3.424 bilik suara, dari jumlah 856 TPS.
Baca Juga: Usai Mediasi Antara Warga Satak Kediri dan LMDH Budi Daya, Hak Garap Lahan Perhutani Dibagi Rata
"Hari ini adalah puncak distribusi logistik (Pemilu) yang disalurkan langsung ke PPS atau ditingkat kelurahan yaitu sejumlah 4.280 kotak suara dan logistik yang berada diluar kotak suara yang berisi dukungan perlengkapkan TPS sebanyak 4.280 pax,"kata Pusporini, Selasa (13/2/2024).
Menurut dia, setelah logistik sampai di PPS, maka sore sampai selesai, PPS akan mendistribusikan logistik yang khusus diluar kota suara ke TPS.
"Sedangkan kotak suara akan didistribusikan besok pagi (Rabu, 14/2/2024) sebelum pukul 07.00 WIB ke TPS,"ucapnya.
Baca Juga: Kapolres Mojokerto Kota Tinjau Gudang Logistik KPU
Pusporini berharap, tahapan pemilu 2024 ini berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala yang berarti.
Sementara itu, Pj Wali Kota Kediri, Zanariah, juga berharap pelaksanaan Pemilu 2024 ini berjalan dengan lancar sesuai aturan yang berlaku.
"Saya meminta jajaran pengamanan baik dari TNI Polri untuk turut serta mengawal, mengawasi dan mengamankan semua tahapan distribusi (logistik) hal ini menjadi sangat penting agar proses pemungutan dapat berjalan lancar,"harapnya. (uji/van)
Baca Juga: Pimpinan Gereja Ortodok Rusia, Apresiasi Pembangunan Pesantren Jatidiri Bangsa di Kediri
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News