Stress Menganggur, Pria di Ngawi Nekad Bakar Diri

Stress Menganggur, Pria di Ngawi Nekad Bakar Diri Korban saat ditemukan dengan tubuh gosong. Foto: zainal abidin/BANGSAONLINE

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Stress karena lama menganggur, Djaka Handaka (51) warga Desa Dawu Kecamatan Paron nekad membakar dirinya, di dalam tumpukan jerami, dini hari tadi (10/8).

Amini, tetangga korban yang mengetahui pertama kali. Pada saat itu Amini bangun tidur, hendak ke dapur. Dia melihat ada kobaran api di belakang rumah Mbah Suminten, orang tua Djaka. Amini kemudian membangunkan suaminya, Suroto.

Baca Juga: Pelaku Pembunuhan Karyawan Samsat Ngawi Terungkap, Diduga Suaminya Sendiri

Dengan bahu-membahu, semua tetangga memadamkan api. Begitu api ditaklukkan, terlihat teronggok mayat gosong. Setelah diamati ternyata yang terbakar adalah Djaka Handaka. Warga pun segera melaporkan perihal kematian korban pada Polsek Paron.

Mayat hangus ini akhirnya dibawa ke RSU dr Soeroto Ngawi, untuk keperluan visum et repertum.

Korban melakukan bunuh diri, diduga karena depresi. Sebab, beberapa tahun lalu, korban sempat berupaya melakukan bunuh diri dengan cara membacok tangannya, tetapi dapat diselamatkan.

Baca Juga: Geger, Nenek Sebatang Kara di Ngawi Ditemukan Gantung Diri di Dalam Rumahnya

Kasat Reskrim Polres Ngawi AKP Pujiyono mengatakan, kematian Djaka dengan cara membakar diri, masih dalam penyelidikan. "Korban dikenal sebagai pribadi tertutup," kata Pujiyono.

Diketahui, istri dan anak Djaka, merantau ke Jakarta. (bid/ros)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO