Satgas TMMD ke-120 di Sidoarjo Beri Motivasi Belajar untuk Siswa TK

Satgas TMMD ke-120 di Sidoarjo Beri Motivasi Belajar untuk Siswa TK Satgas TMMD ke-120 bersama siswa TK di Desa Penambangan Balongbendo. Foto: Ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Program Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo tidak hanya berfokus pada kegiatan fisik. Kegiatan yang digelar di Desa Penambangan, Kecamatan Balongbendo, ini juga menyasarkegiatan nonfisik, termasuk di bidang pendidikan bagi generasi muda.

Satgas TMMD berkolaborasi dengan para guru untuk memberikan motivasi belajar dan menanamkan sikap disiplin sejak dini. Pada kesempatan ini, Satgas TMMD mendampingi dan memberikan semangat kepada anak-anak TK untuk menumbuhkan kepercayaan diri, agar mereka tidak mudah menyerah dan semakin giat dalam belajar.

Kegiatan ini dipimpin oleh Pelda Sutrisno dan Serma Lyna, pada Rabu (15/5/2024) kemarin. Seorang guru TK, Ika, merasa bangga dengan kegiatan non-fisik dari Satgas TMMD yang bergabung dengan anak didiknya.

Ia menyampaikan bahwa kehadiran memberikan kesan positif, menunjukkan bahwa tidak menakuti anak-anak. Penghargaan dan rasa bangga ini juga disampaikan oleh guru-guru lainnya. (sta/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video '3 Prajurit TNI Gugur Akibat Baku Tembak di Papua':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO