Resep Pepes Tahu Daun Kemangi Lezat dan Praktis untuk Menu Makan

Resep Pepes Tahu Daun Kemangi Lezat dan Praktis untuk Menu Makan Resep Pepes Tahu Daun Kemangi Lezat dan Praktis untuk Menu Makan. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pepes tahu daun kemangi dapat menjadi ide yang gurih dan lezat serta pembuatannya yang tergolong mudah.

Dikutip dari buku Hidangan Tahu & Tempe Gaya Rumahan karya Waroeng Makan 2 Iboe tahun 2011, berikut kemangi:

Baca Juga: 5 Penyakit yang Bisa Disembuhkan dengan Daun Sirih

Bahan:

-5 buah tahu bandung putih, dihaluskan

-4 buah bawang merah

Baca Juga: Resep Klepon, Camilan Berbahan Dasar Tepung Ketan

-2 buah cabai merah besar

-2 siung bawang putih

-1 sdt garam

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 12 November 2024

-1 batang daun bawang, iris tipis

-1/2 sdt merica bubuk

-2 batang serai, iris tipis

Baca Juga: 5 Manfaat Air Rebusan Daun Jambu Biji

-1 sdt gula pasir

-4 lembar daun salam, iris

-Daun pisang secukupnya

Baca Juga: Usai Videonya Viral, Intan Srinita Hapus Unggahan yang Tuding Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa

Cara membuat pepes tahu daun kemangi:

1. Campurkan cabai merah, bawang putih, bawang merah, dan garam. Haluskan semua bahan, lalu sisihkan.

2. Campurkan tahu, bumbu yang sudah dihaluskan, merica, daun bawang, gula pasir, dan daun kemangi.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 11 November 2024

3. Selanjutnya, tata daun pisang ke atas permukaan datar, ambil sekitar satu sendok makan adonan pepes tahu. Kemudian, tambahkan irisan serai dan daun salam. Bungkus, sematkan dengan lidi atau tusuk gigi.

4. Kukuslah pepes tahu selama kira-kira 15 menit. Jika sudah matang, angkat, lalu bakar pepes tahu.

5. Apabila sudah dibakar, pepes tahu siap dinikmati.

Baca Juga: 6 Manfaat Air Rebusan Kunyit Campur Madu untuk Kesehatan Tubuh

(ans)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mahasiswa Indonesia Bekerja Part Time Sebagai Petani di Jepang, Viral Karena Gajinya, ini Kisahnya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO