MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Bupati Mojokerto, Ikfina Fatmawati, melaksanakan 4 giat maraton sekaligus dalam sesi pengukuhan dan penyerahan keputusan Bupati Mojokerto, Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa se-Kabupaten Mojokerto.
Di pendopo Graha Maja Tama, bupati perempuan pertama di Kabupaten Mojokerto itu menyerahkan Surat Keputusan (SK) Bupati Mojokerto tentang perpanjangan jabatan kepala desa dari 6 menjadi 8 tahun kepada 284 orang, Selasa (25/06/2024).
Baca Juga: Ratusan ASN Kabupaten Mojokerto Ikuti Senam Massal Peringatan HUT Korpri ke-53
Berikutnya adalah menyerahkan lencana Desa Mandiri kepada 299 desa di 18 kecamatan, launching System Keuangan Desa Untuk Transaksi Non Tunai (Siskodesling) dan terakhir penyerahan santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada para ahli waris.
Penyerahan SK kepada 284 dari 299 kades itu mengacu pada UU No 3 tahun 2024 tentang desa. Namun tidak seluruh kades menerima SK tersebut. "Ada yang meninggal, sakit, berperkara dengan hukum, hingga karena pergi haji," kata Assisten Pemerintahan dan Kesra, Bambang Purwanto.
Baca Juga: Diikuti Ratusan Peserta, Pemkab Mojokerto Gelar MTQ II
Ia berharap, perpanjangan jabatan ini akan memperkuat amanah dan pembangunan desa. Acara ini dihadiri jajaran Forkopimda, Sekda Teguh Gunarko serta para kepala OPD dan camat.
Sementara itu, usai menyerahkan SK perpanjangan jabatan kades kepada kades satu persatu, Bupati Ikfina tampak tersenyum lega. "Sah, loh ya. Alhamdulillah, saya sudah tidak punya hutang, loh ya. Saya sudah mengukuhkan njenengan, menyerahkan SK perpanjangan 2 tahun untuk njenengan semuanya," Selorohnya.
Yang menarik, Bupati menyatakan akan menyerahkan sendiri SK ini bagi kades yang sakit. "Bagi kades yang sakit dan tidak bisa hadir, saya akan datangi dan menyerahkan SK, supaya saya tidak punya hutang untuk menyerahkan SK beliau," Tegasnya.
Baca Juga: Gegara Mitos Politik dan Lawan Petahana, Gus Barra-dr Rizal Sempat Diramal Kalah
"Saya ucapkan selamat, dan jaga kesehatan masing-masing. Perpanjangan 2 tahun ini, kiprah njenengan untuk masyarakat ini perlu dibuktikan, " Imbuhnya.
Tidak hanya itu, Ikfina meminta komitmen para kades untuk membantu Kabupaten Mojokerto. "Saya ingin bekerja sama dengan njenengan semuanya. Kita sudah menata apa saja yang akan kita lakukan untuk seluruh desa yang ada di Kabupaten Mojokerto. Yang jelas kemajuan Kabupaten Mojokerto adalah kemajuan seluruh desa yang ada di Kabupaten Mojokerto."
Lebih lanjut Bupati mengatakan, berikutnya adalah kita fokus membangun desa njenengan semuanya tanpa terkecuali. "Karenanya saya minta tolong bantuan dan dukungan Anda semuanya. Karena membangun Mojokerto harus bersama kepala desa se Kabupaten Mojokerto."
Baca Juga: Pemkot Mojokerto Gelar Rapat Terbatas Penanganan Bencana, Pj Ali Kuncoro: Koordinasi dengan Pemkab
Acara ini diakhiri dengan foto bersama antara bupati bersama kepala desa dan istri, yang mana dilakukan dengan penuh semangat. (adv/nin/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News