Pj Wali Kota Kediri Zanariah Ajak Pelajar Jadikan Rabu sebagai Hari Gemar Menabung

Pj Wali Kota Kediri Zanariah Ajak Pelajar Jadikan Rabu sebagai Hari Gemar Menabung Pj. Wali Kota Kediri, Zanariah, saat memberi sambutan. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pj Wali Kota Kediri mengajak para pelajar Kota Kediri untuk menjadikan setiap hari Rabu sebagai hari gemar menabung. Ajakan itu disampaikan ketika membuka rangkaian acara , di SMPN 9 Kota Kediri, Jumat (2/8/2024).

Kegiatan ini diikuti perwakilan pelajar dari SD negeri/swasta/MI/MIN, SMP negeri/swasta/MTs, dan SLB se-Kota Kediri. Kegiatan diinisiasi oleh OJK Kediri bersama Pemkot Kediri dalam rangka .

Baca Juga: Pesan Pj Wali Kota Kediri saat Resmikan Pojok Baca Digital

Survei dari OJK tahun 2022, menurut , tingkat inklusi keuangan Kota Kediri 87,85 persen. Persentase ini berada di atas persentase nasional. Namun untuk tingkat literasi keuangan Kota Kediri tercatat 20,21 persen, jauh dari persentase nasional 49,68 persen.

"Dengan angka itu artinya, masyarakat Kota Kediri sebenarnya sudah sangat mudah mengakses layanan jasa keuangan. Seperti, permodalan pembiayaan dan investasi," terangnya.

Namun, hal itu tidak diimbangi dengan pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang wawasan produk-produk keuangan yang memadai.

Baca Juga: Tudingan Upeti ke APH Resahkan Penambang Pasir Tradisional di Semampir Kediri

Merespons hal tersebut Pemkot Kediri bersama OJK dan KPwBI yang tergabung dalam TPAKD memiliki program yang fokus sasarannya ibu rumah tangga, penyandang disabilitas, mahasiswa, UMKM, dan masyarakat umum.

"Saya berharap melalui acara ini selain ruang untuk menuangkan bakat dan prestasi. juga semakin rajin menabung sejak dini. Selain itu bisa mendorong budaya disiplin mengelola keuangan," pungkas .

Kepala OJK Kediri, Ismirani Saputri, menjelaskan tema adalah Menabung Untuk Indonesiaku. Di mana jatuh pada tanggal 20 Agustus dan pada bulan Agustus diperingati sebagai bulan menabung.

Baca Juga: Deklarasikan Rumah Ibadah Ramah Anak, Pemkot Kediri Optimis Raih Predikat KLA Tingkat Nindya

Total pembukaan rekening simpanan pelajar dalam rangka selama bulan Juni-Juli sebesar 1.577 rekening baru. Jumlah rekening aktif simpanan adalah 41.672 rekening.

"Harapannya pulang dari acara ini anak-anak paham dan belajar menabung sedini mungkin. Serta kita tanamkan budaya menabung untuk menyisihkan bukan menyisakan. Anak-anak juga semakin paham dalam pengelolaan keuangan," pungkasnya. (uji/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO