Hendak Bakar Sawah, Petani di Lamongan ini malah Tewas ikut Terbakar

Hendak Bakar Sawah, Petani di Lamongan ini malah Tewas ikut Terbakar ilustrasi

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com – Nasib naas,Hasbullah (70) warga Desa Sidorejo Kecamatan Sugio yang ditemukan tewas dalam kondisi terbakar di lahan sawah miliknya yang hendak dibakar Rabu, (16/9).

Dari keterangan yang dihimpun BANGSAONLINE.com menyebutkan, awalnya korban pamit pada keluarganya untuk ke sawah. Dari keterangan keluarga,korban bermaksud membakar semak belukar dan damen (sisa tanaman padi) yang kering karena kemarau panjang.

Dengan membawa minyak tanah, korek api dan peralatan lainnya ia berangkat ke sawah miliknya. Sesampainya di sawah, korban l mulai membakar sisa panen dan semak. Karena musim kemarau dan ditambah kencangnya angin, api dengan cepat membesar membakar tanaman di sawah. Api juga mulai merembet ke sawah tetangganya yang ditanami kedelai.

Karen merembet ke sawah tetangga, ia berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Bukannya mengecil, api semakin membesar sehingga mengurung korban yang panik dan sehingga korban ikut terbakar.

Paur Subbag Humas Polres Lamongan, Ipda Raskan yang dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut. "Hingga mendekati petang korban belum kembali dan kemudian dilakukan pencarian, apalagi ada kabar kebakaran di sawah milik korban," ungkapnya.

Saat dicari, korban ditemukan dalam keadaan tewas terbakar. Warga yang membantu kemudian lapor ke kepala desa yang seterusnya lapor ke Polsek setempat. "Saat ditemukan korban dalam keadaan tewas terbakar," jelasnya.

“Korban tewas meninggalkan seorang istri dengan lima orang anak,” pungkasnya. (ais/rev) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO