
BANGSAONLINE.com - Wilayah perairan Jawa Timur masih berpotensi hujan dengan beragam intensitas di akhir bulan ini. BMKG Maritim Perak memprakirakan, cuaca maritim di seluruh wilayah perairan Jawa Timur berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada Kamis (30/1/2025).
Arah angin didominasi dari arah Barat ke Barat Laut dengan kecepatan angin maksimum di Laut Jawa bagian timur 20 knots atau setara dengan 37 km per jam, dan perairan selatan Jatim sebesar 13 knots atau setara dengan 23 km per jam.
Baca Juga: BMKG: Waspadai Gelombang Tinggi di Perairan Jawa Timur hingga 5 Maret 2025
Sedangkan ketinggian gelombang laut di Selat Madura 0,2-1 meter, dan Laut Jawa bagian Timur antara 0,3-2 meter, lalu perairan selatan Jatim antara 1,3-2,5 meter.
Kendati curah hujan cukup tinggi mengguyur wilayah perairan Jatim, tidak ada peringatan dini yang dikeluarkan pihak BMKG Maritim Perak terkait gelombang tinggi.
Prakiraan cuaca tersebut berlaku 24 jam mulai 30 Januari 2025 jam 07.00 WIB. Masyarakat diminta untuk terus memperbarui informasi cuaca perairan jatim dapat mengunjungi website. (rom)
Baca Juga: Paparkan Visi-Misi Pembangunan Jatim, Khofifah Cetuskan 10 Program Quick-Win 3 Bulan Pertama
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News