
KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Dalam pidato perdananya, Wali Kota Batu, Nurochman, mengajak warga untuk bersatu padu dalam merealisasikan pembangunan Kota Batu ke depan, meskipun memiliki latar belakang politik yang berbeda. Seruan tersebut disampaikan dalam acara doa lintas agama yang digelar di Rumah Dinas Wali Kota pada Jumat malam (28/2/2025).
Nurochman mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada anggota DPRD Kota Batu yang telah mendukung proses pemilihan kepala daerah. Ia juga menyoroti pentingnya kolaborasi meskipun terdapat perbedaan dalam partai politik.
Baca Juga: Wali Kota Batu dan Wakilnya Sapa Peserta Musrenbangcam dari Magelang
"Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman DPRD Kota Batu. Kita memang tidak berlatar belakang sama, dari partai politik yang tidak sama. Tetapi untuk Kota Batu, mari kita bersama, bersatu padu, kita saling merangkul membangun Kota Batu. Karena Batu adalah milik semuanya. Jangan terlalu berlarut pada proses politik," papar Nurochman penuh semangat.
Dalam komitmennya, Nurochman berjanji akan merangkul seluruh potensi yang ada di masyarakat Kota Batu. Dia menekankan pentingnya mengintegrasikan kekuatan politik dan kultural demi kemajuan bersama.
"Kedepan, kami ingin semua elemen masyarakat terlibat dalam pembangunan. Mari kita optimalkan seluruh sumber daya dan kecerdasan yang ada di Kota Batu untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik dan lebih sejuk," lanjutnya.
Baca Juga: Wakil Wali Kota Batu Tinjau Lokasi Atap Ambruk di Kelurahan Sisir
Kader PKB ini menegaskan komitmennya untuk tidak meninggalkan satu pun warga Kota Batu dalam rencana pembangunan lima tahun ke depan. Menurutnya, sebagai putra daerah yang dipercaya oleh masyarakat, ia merasa terpanggil untuk memastikan semua warga terlibat dalam proses pembangunan.
"Saya mengucapkan salam hormat kepada kedua peserta Pilkada Kota Batu 2024 yang telah berkontribusi besar dalam proses politik di daerah ini. Ide dan gagasan mereka harus kita implementasikan dalam kebijakan pemerintahan ke depan," jelas Wali Kota, diacungkan, Heli Suyanto Wakil Wali Kota Batu.
Wali Kota juga menegaskan bahwa memperbaiki pemerintahan di Kota Batu tidak bisa dilakukan sendirian. Ia mengapresiasi seluruh peran komunitas dan semua elemen masyarakat yang turut serta dalam proses pembangunan daerah.
Baca Juga: Dukung Kesejahteraan UMKM saat Ramadhan 1446 H, Pemkot Batu Ganti CFD KWB dengan Pasar Takjil
"Mari kita buat sejarah terbaik di Kota Batu yang kita awali mulai malam ini," katanya dengan semangat, menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam pemerintahan.
Menurut Nurochman, penting untuk melakukan inovasi dan evaluasi kebijakan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia juga mengajak seluruh perangkat daerah, Forkopimda, tokoh masyarakat, untuk bersinergi dalam membangun Kota Batu yang lebih baik melalui visi Mbatu Sae yang mencakup aspek Madani, Berkelanjutan, Agrokreatif, Terpadu, Unggul, Sinergi, Akomodatif, dan Ekologis.
Baca Juga: Wali Kota Batu Ikut Retreat Kepala Daerah, Nurochman: Pemerintahan Tetap Jalan Dipimpin Mas Wawali
Usai acara penyambutan kedatangan Wali Kota dan Wakil Wali kota Batu dalam kegiatan retret di Akmil Magelang, Acara kemudian dilanjutkan dengan doa bersama lintas agama sebagai wujud syukur atas kepemimpinan baru Kota Batu periode 2025-2030.
Para tokoh agama yang memimpin doa secara bergantian, mendoakan keberkahan dan kekuatan bagi wali kota dan wakil wali kota dalam menjalankan tugas mereka kedepan.
Dengan digelarnya doa lintas agama, diharapkan kepemimpinan Nurochman dan Heli Suyanto dapat membawa Kota Batu ke arah yang lebih maju dan sejahtera, dengan mengedepankan semangat persatuan dan kebersamaan di tengah keberagaman masyarakatnya. (adv/adi/msn)
Baca Juga: Resmi Dilantik Sebagai Kada Kota Batu, Nurochman-Heli Siap Wujudkan mBATU SAE
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News