KPU Sidoarjo Target Dua Pekan Mendatang Logistik Pilbup Rampung

KPU Sidoarjo Target Dua Pekan Mendatang Logistik Pilbup Rampung CEK LOGISTIK: Pj Bupati Sidoarjo Jonathan Judyanto saat memantau kesiapan logistik Pilbup Sidoarjo 2015, di Kantor KPU Sidoarjo Jl Cemengkalang Sidoarjo, Rabu (4/11/2015) lalu. foto: musta'in/BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sidoarjo memasang target dua pekan mendatang semua logistik kebutuhan Pilbup Sidoarjo 2015 sudah rampung. Saat ini sejumlah bentuk logistik dalam proses pengadaan.

"Target kami semua logistik sudah siap pada 20 November mendatang," cetus Sulaiman, Sekretaris KPU Kabupaten Sidoarjo dihubungi BANGSAONLINE.com, Sabtu (7/11/2015).

Baca Juga: Sambut Pilbup 2020, NasDem Sidoarjo Gelar Konsolidasi Internal

Logistik yang tengah disiapkan tersebut, yakni surat suara, formulir pemungutan dan penghitungan, sampul bersegel, dan tinta. Sementara logistik yang sudah siap berupa kotak suara sejumlah 2.463 unit sesuai jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS), bantalan alat coblos dan Alat Tulis Kantor (ATK).

Sedangkan untuk surat suara, Sulaiman menyebut, jumlah yang dicetak sebanyak 1.403.250 lembar, yakni jumlah sesuai Daftar Pemilih Tetap (DPT) per TPS ditambah 2,5 persen. Selain itu ditambah 2.000 lembar untuk surat suara bagi pemilihan ulang, sebagai antisipasi kemungkinan ada pemilihan ulang yang direkomendasi pihak Panwaslu.

Sebagai informasi, Pilbup Sidoarjo 2015 merupakan agenda pilkada serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2015 mendatang, yang diikuti empat pasangan calon (Paslon).

Baca Juga: KPU Tetapkan Abah Saiful-Cak Nur sebagai Bupati dan Wabup Sidoarjo Terpilih

Empat Paslon tersebut Paslon nomor urut 1, H MG Hadi Sutjipto dan H Abdul Kholik (PDIP-Partai NasDem-Partai Demokrat-PPP), Paslon nomor urut 2 H Utsman Ihsan dan Hj Tan Mei Hwa (Partai Gerindra-PKS), paslon nomor urut 3 H Saiful Ilah dan H Nur Ahmad Syaifuddin (PKB) dan Paslon nomor urut 4, Warih Andono dan H Imam Sugiri (Partai Golkar- PAN). (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO