Jalan Nasional di Jombang Banyak Berlubang, Pengendara sering Terperosok

Jalan Nasional di Jombang Banyak Berlubang, Pengendara sering Terperosok Lubang yang berada di Jalan Nasional rute 15 yang melintasi Kabupaten Jombang. foto: rony suhartomo/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Banyaknya lubang dan retakan di jalan Nasional Rute 15 dikeluhkan oleh para pengendara yang melintasi jalan tersebut. Terutama di kawasan Kabupaten , selepas terminal Keplaksari menuju arah Surabaya hingga di simpang empat gambiran yang berada di Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jawa Timur.

Pantauan wartawan, di sepanjang jalan sejauh 10 kilometer itu banyak sekali lubang atau retakan dengan diameter yang bervariasi. Mulai 5 centimeter hingga 80 centimeter dan dengan kedalaman bervariasi pula. Kondisi terparah terletak di sebelum dan sesudah fly over Peterongan.

Baca Juga: Banjir di Jombang Tak Kunjung Surut, Jumlah Pengungsi Bertambah

Tak jarang pengendara yang melintas harus terjebak lubang karena kurang fokus saat mengendarai kendaraan. Bahkan beberapa pengendara harus terjatuh dari motornya karena terjebak dalam lubang tersebut.

Shela Melati, salah satu pengendara mengatakan kondisi jalan diperparah apabila hujan mengguyur kawasan tersebut. "Karena lubangnya tertutup air jadi gak kelihatan mas, jadi harus extra hati-hati dalam berkendara," ujarnya.

Shela menambahkan, dirinya yang setiap hari melintasi kawasan tersebut untuk berangkat bekerja sering menjupai kecelakaan tunggal akibat lubang-lubang tersebut. Mulai dari ban pecah, velg bengkok dan kadang pengendara harus jatug berjumpalitan karena motornya terperosok.

Baca Juga: Kejagung Tangani Kasus Dugaan Oknum Jaksa Terima Suap di Jombang

Hal senada juga diutarakan Agung warga Peterongan. "Kebanyakan kendraan roda dua yang terperosok mas. Pernah kita urug dengan tanah dan batu malah membuat retakan makin lebar," imbuhnya.

Agung berharap agar ada perhatian dari dinas terkait untuk segera memperbaiki jalan berlubang tersebut sebelum timbul korban jiwa.

Jalan nasional Rute 15 adalah jalan utama di pulau Jawa yang melewati 3 provinsi, yaitu Jogjakarta Jawa Tengah dan Jawa Timur. Rute jalan tersebut adalah - Yogjakarta - Prambanan - Klaten - Kartosuro - Surakarta - Palur - Sragen - Mantingan - Ngawi - Caruban - Nganjuk - Kertosono - - Mojokerto - Mlirip - Bypass Krian - Taman - Waru. (ony/rev)

Baca Juga: Afvour Watudakon Jombang Meluap, Ratusan Rumah Warga Terendam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO