Perkembangan Elektabilitas Cagub Jatim: Khofifah Tertinggi, Gus Ipul 2, Risma 3, Anas 4

Perkembangan Elektabilitas Cagub Jatim: Khofifah Tertinggi, Gus Ipul 2, Risma 3, Anas 4

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Inilah bocoran dari beberapa lembaga survei tentang calon gubernur Jawa Timur. Dari data sementara ternyata terjadi perkembangan cukup dinamis, terutama soal elektabilitas para calon gubernur Jawa Timur.

Menurut sumber BANGSAONLINE.com, dari sekian calon gubernur yang muncul, ternyata Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan A Halim Iskandar (Gus Nanang) yang paling aktif bergerak melakukan sosialisasi sebagai calon gubernur. Dua gus yang masih satu keluarga ini sangat gencar melakukan pencitraan di berbagai daerah.

Baca Juga: Usai Luluk Hamidah, Lukmanul Hakim dan Wisnu Wardhana Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Khofifah-Emil

Maklum, Gus Ipul punya panggung. Yakni sebagai wakil gubernur Jawa Timur. Jadi ia bisa bergerak ke mana-mana.

Begitu juga Halim Iskandar. Ia selain ketua DPRD Jatim juga ketua DPW PKB Jawa Timur. Bahkan dari sekian calon gubernur yang muncul Halim Iskandar paling banyak memasang baliho. Hampir setiap daerah terpampang baliho Halim Iskandar.

Hasilnya? Tentu ada. Halim Iskandar, misalnya, yang semula elektabilitasnya 0,7% kini naik menjadi 4%. Sedang Gus Ipul kini 28%.

Baca Juga: Aksi Heroik Relawan Jalan Kaki ke IKN, Khofifah Titipkan Udeng Madura

”Halim ada kenaikan. Namun Gus Ipul tampak stagnan. Sebelumnya kan 27%,” kata sumber BANGSAONLINE.com mengutip hasil survei yang dilakukan lembaga survei bereputasi nasional.

Ada beberapa lembaga survey yang dikutip sumber BANGSAONLINE.com ini. Dan masing-masing lembaga survei ini dikontrak para calon gubernur itu. Namun hasil obyektifnya hampir sama.

”Kan hasil survei itu sebenarnya sama kalau sama obyektif. Cuma yang diekspose kadang dimainkan untuk kepentingan calon gubernur yang mengontraknya. Lembaga survei kan juga sekaligus tim sukses. Bahkan ada juga hasil survei abal-abal yang diekspose untuk kepentingan calon. Misalnya calon si A ditinggikan, sedang calon B direndahkan tingkat elektabilitasnya,” tuturnya.

Baca Juga: Dapat Ucapan Selamat dari Kompetitor Pilkada 2024, Khofifah Ucapkan Terima Kasih ke Luluk Hamidah

Yang mengejutkan justru tingkat elektabilitas Khofifah Indar Parawansa. Menteri Sosial RI dan ketua umum PP Muslimat NU ini paling tinggi tingkat elektabilitasnya.

”Kini mencapai 37%,” ungkap sumber yang wanti-wanti namanya tak dikorankan. Padahal Khofifah sampai kini belum mendeklarasikan sebagai calon gubernur.

”Tapi sebagian masyarakat menginginkan Khofifah,” tambah sumber itu.

Baca Juga: Pj Gubernur Jatim Tinjau Langsung Rekapitulasi Hasil Hitung Suara Pilkada Tingkat Provinsi

”Elektabilis Khofifah naik drastis sejak Harlah Mulimat NU di Malang,” tuturnya sembari menegaskan bahwa sebelumnya elektabilitas Khofifah 25%.

Khofifah, menurut dia, dikenal sebagai pekerja keras, jujur dan profesional. ”Benar kata Pak De Karwo, Khofifah ini kan salah satu menteri andalan Jokowi,” tegasnya.

Selain Khofifah juga muncul nama Tri Rismaharini (Risma), wali kota Surabaya. Tingkat elektabilitas Risma lumayan tinggi, mencapai 18%.

Baca Juga: TPP Bidang Hukum Khofifah-Emil Apresiasi Laporan KIPP soal Pelanggaran Pilkada di Surabaya

”Masyarakat sekarang perlu kinerja dan bukti, tak perlu banyak omong,” kata sumber itu lagi.

Selain Risma juga muncul nama Abdullah Azwar Anas, Bupati Banyuwangi. Tingkat elektabilitas Anas mencapai 11%.

Namun tentu saja hasil survei ini ke depan potensial berubah. Artinya, sangat tergantung berbagai variable yang melatarbelakanginya. Apalagi sebagian calon belum bergerak. Meski demikian, hasil survei sementara ini bisa dijadikan gambaran umum tentang peta perpolitikan calon gubernur Jawa Timur. (tim)

Baca Juga: Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Pelaksanaan Pilkada di Jawa Timur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO