BONDOWOSO (BangsaOnline) – Bupati Bondowoso Drs H Amin Said Husni melakukan inspeksi mendadak (Sidak) tehadap seluruh Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD), di hari pertama kerja para Pegawai Negeri Sipil (PNS), paska-lebaran dan libur panjang, Senin (4/8/2014). Sidak dilakukan dalam rangka penerapan disiplin bagi seluruh aparat di lingkungan pemerintah daerah paska-cuti bersama lebaran.
Bupati Amin menjelaskan, pada tahun ini liburan PNS cukup panjang, sehingga PNS yang telah melakukan silaturrahim dengan keluarganya, sudah lebih dari cukup. Sehingga hari bisa masuk kerja semua sebagaimana mestinya.
Baca Juga: Menteri PDTT Panen Pisang Cavendish, Emil: Pemprov Dukung Pengembangan Ekspor
Bupati yang juga mantan aktivis PMII ini, mengatakan, sidak dilakukan berbagi tugas dengan Wakil Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin, Sekda Bondowoso dan jajaran Inspektorat Pemkab Bondowoso, dengan sasaran sidak ke seluruh SKPD, kantor kecamatan, dan Puskesmas di seluruh wilayah Kabupaten Bondowoso.
“Sidak hari ini, kami tidak menemukan PNS yang bolos atau ijin, dan ini sangat membanggakan, dengan harapan disipilin PNS ini terus dipertahankan dan ditingkatkan,” imbuh bupati.
Selain itu, Bupati juga meminta kepada seluruh PNS yang ada di lingkungan Pemkab Bondowoso, untuk meningkatkan etos kerja kembali melayani masyarakat sebaik-baiknya. Karena ke depan PNS dituntut lebih profesional, sehingga tidak hanya mengisi absensi kehadiran di lingkup SKPD masing-masing. “Saya selaku Bupati dan pribadi, berharap kepada semua PNS untuk lebih rajin lagi bekerja sesuai dengan tupoksinya masing-masing,” harapnya.
Baca Juga: Ombudsman Jatim Serahkan Rapor Pelayanan Publik kepada Delapan Kepala Daerah, Banyuwangi Tertinggi
Saat sidak ke SKPD tersebut, Bupati Amin Said Husni didampingi oleh Kepala BKD Drs H Agus Salam, Kepala Inspektorat Ir Wahyudi Traitmadji dan Kabag Humas Haeriya Yulianti. Sidak diawali dengan mendatangi Dinas Pengairan, lalu dilanjutkan dengan acara silaturrahim saling memaafkan dengan 460 pegawai yang ada Dinas Pengairan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News